AHY Sebut KLB Deli Serdang Abal-abal:, Kader yang Dipecat Kembali Pakai Jaket Biru, KLB yang Bodong

- 5 Maret 2021, 19:02 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Periode 2020-2025, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
Ketua Umum Partai Demokrat Periode 2020-2025, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) /Foto : Antara News

 

JURNAL GAYA – Terpilihnya Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko Ketua Umum Partai Demokrat melalui Kongres Luar Biasa (KLB) di Sibolangit, Sumatera Utara membuat Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY bereaksi.

Bahkan AHY menegaskan bahwa KLB tersebut ilegal dan tidak ada satu pun syarat penyelenggaraan KLB yang terpenuhi. Praktis pengesahan Moeldoko sebagai Ketua Umum Demokrat juga ilegal.

AHY menegaskan, KLB tersebut bisa disebut bodong karena pengesahan  tersebut tidak dihadiri ketua DPD, ketua DPC hingga persetujuan Majelis Tinggi tak ada yang terpenuhi dalam KLB.

Baca Juga: Surya Paloh Malah Mengungkapkan Keprihatinannya Usai Moeldoko Jadi Ketum Partai Demokrat Versi KLB

"Dan ada lagi tambahannya harus sepersetujuan Ketua Majelis Tinggi partai. Tiga pasal atau klausul tersebut tidak dipenuhi sama sekali tidak dipenuhi oleh peserta KLB tersebut," beber AHY kepada wartawan, Jum’at 5 Maret 2021.

Diungkapkan AHY, seharusnya ada dua pertiga ketua DPD sebagai salahsatu syaratnya, namun disana tidak terpenuhi. "Harusnya dua per tiga ketua DPD faktanya semua ketua DPD Demokrat tak mengikuti KLB tersebut. Mereka di daerah masing-masing tidak ada yang berangkat," tegas AHY.

Baca Juga: KLB Partai Demokrat Tetap Berjalan, Jenderal (Purn) Moeldoko Terpilih Sebagai Ketua Umum

Tak hanya itu, AHY pun mengungkapkan ketua DPC Demokrat tidak ada yang mengikuti KLB tersebut.  AHY pun menegaskan bila ada yang mengaku-ngaku itu hanyalah mengatasnamakan saja. "Para peserta KLB Deli Serdang di Sumatera Utara bukanlah kader yang sah mereka kebanyakan mantan kader," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Yugi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x