KPK Kembali Periksa Mantan Dirut Perumda, Apa Langsung Ditahan?

- 8 April 2021, 11:47 WIB
Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Pembangunan Sarana Jaya non-aktif, Yoory Corneles Pinontoan usai diperiksa KPK, Kamis, 25 Maret 2021.
Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Pembangunan Sarana Jaya non-aktif, Yoory Corneles Pinontoan usai diperiksa KPK, Kamis, 25 Maret 2021. /Restu Fadilah/Arahkata

JURNAL GAYA –  Mantan Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pembangunan Sarana Jaya  Yoory C. Pinontoan rencana dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),  Kamis 8 April 2021.

“Pemeriksaan sebagai saksi tindak pidana korupsi terkait dengan pengadaan tanah di Munjul, Kelurahan Pondok Ranggon, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta Tahun 2019,” ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri, Kamis 8 April 2021.

Sebelumnya, Yoory juga pernah diperiksa KPK pada hari Kamis 25 Maret 2021 lalu sebagai saksi dalam penyidikan kasus tersebut.  Seusai diperiksa, Yoory mengaku pasrah atas kasus yang menjeratnya tersebut. "Saya berserah kepada Tuhan Yesus apa pun yang terjadi ke depannya. Itu yang terbaik buat saya dan keluarga saya," kata Yoory.

Baca Juga: KPK Eksekusi Mantan Bupati Bogor Rachmat Yasin ke Lapas Khusus Koruptor di Sukamiskin Bandung

Yoory pun enggan menjelaskan lebih lanjut saat ditanya soal keterlibatannya dalam kasus itu. "Saya tidak bisa konfirmasi," ujarnya.

KPK belum dapat menyampaikan lebih detail kasus dan tersangka kasus tersebut sebagaimana kebijakan pimpinan KPK saat ini bahwa pengumuman tersangka akan dilakukan saat penangkapan atau penahanan para tersangka.

Dalam perkembangannya, KPK menyebut pengadaan tanah di Munjul tersebut untuk bank tanah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Baca Juga: KPK: Singapura Surganya Para Koruptor, Indonesia Tidak Memiliki Perjanjian Ekstradisi

Berdasarkan informasi, Yoory juga telah ditetapkan sebagai tersangka kasus tersebut. Posisi Yoory sebagai Dirut Sarana Jaya juga telah digantikan oleh Agus Himawan Widiyanto. ***

Editor: Yugi Prasetyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x