WASPADA! Modus Polisi Gadungan Grebek Narkoba, Padahal Mau Merampok

- 17 April 2021, 08:27 WIB
Ilustrasi perampokan.
Ilustrasi perampokan. /Pixabay/

JURNAL GAYA - Polda Metro Jaya berhasil membekuk pelaku perampokan rumah dengan modus menyamar menjadi polisi yang bertugas sedang mencari narkoba.

Polisi gadungan tersebut kemudian menggeledah dan menggerebek rumah, sambil mencuri barang-barang berharga yang ada di dalam rumah.

Masyarakat harap mewaspadai modus seperti ini karena menciptakan ketakutan di masyarakat dengan modus menakut-nakuti masyarakat memkaia alasan narkoba.

Baca Juga: 5 Inspirasi Fashion Hijab Saat Ramadhan, Fashionable namun Sesuai Kaidah  

Salah satunya yang baru terjadi di rumah warga yang berlokasi di Bojong Gede pelaku kejahatan dengan kedok menggerebek rumah dan menyamar menjadi polisi dilakukan oleh lima orang pelaku.

"Baru saja kita amankan lima orang pelaku yang melakukan penggerebekan rumah warga di daerah Bojong Gede. Modusnya ini mengaku sebagai anggota polisi, kemudian melakukan penggerebekan kepada korban terkait beberapa jenis kasus ya," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Gedung Ditkrimum Polda Metro Jaya, Jumat 16 April 2021. Seperti dikutip Jurnal Gaya dari Poda Metro Jaya News.

"Kalau di rumah korban ini, pelaku mengaku untuk melakukan penggeledahan atas kasus narkoba. Mereka ini beramai-ramai dan langsung menakuti-nakuti si pemilik rumah, sehingga langsung percaya dan membuat pelaku langsung masuk ke kamar, melakukan penggeledahan, dan mengambil sejumlah barang berharga," kata Kombes Yusri menjelaskan kronologisnya.

Baca Juga: 5 Menu Berbuka Puasa dari Olahan Selai Kacang, Bisa untuk Takjil atau Camilan Sahur

Menurut Polda Metro Jaya, kasus penggerebekan berkedok polisi ini merupakan modus lama yang kembali dimainkan.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x