CEK FAKTA Ditemukan Ranjau Bawah Laut di Sekitar Lokasi Tenggelamnya KRI Nanggala 402, Ini Faktanya

- 1 Mei 2021, 15:17 WIB
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, memimpin upacara tabur bunga bersama keluarga awak KRI Nanggala 402 di geladak KRI dr. Soeharso (SHS)-990 yang berlayar di perairan Selat Bali, Jumat, 30 April 2021
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, memimpin upacara tabur bunga bersama keluarga awak KRI Nanggala 402 di geladak KRI dr. Soeharso (SHS)-990 yang berlayar di perairan Selat Bali, Jumat, 30 April 2021 //infopublik

JURNAL GAYA - Akun Twitter Intelektual Jadul (@plato_ids) mengunggah cuitan berupa narasi yang menyebutkan bahwa saat ini petinggi TNI dikejutkan dengan temuan banyaknya ranjau bawah laut di sekitar lokasi tenggelamnya KRI Nanggala 402.
Ranjau-ranjau yang diklaim ditanam oleh China itu ditemukan berdasarkan hasil pantauan pesawat milik Amerika bernama P-8 Poseidon.

Narasi dari pesan tersebut yaitu:

"Saat ini petinggi TNI digegerkan dengan temuan banyaknya ranjau bawah laut di sekitar lokasi tenggelamnya KRI Nanggala 402 | hasil pantauan pesawat intai Poseidon P-8 Amerika simpulkan ranjau tersebut ditanam angkatan laut komunis china | laut Indonesia sudah jebol | *infovalid".

Baca Juga: Valentino Rossi Ancur-ancuran di 3 Seri Awal MotoGP 2021: Saat Anda Tidak Cepat, Itu Tidak Menyenangkan

Berdasarkan hasil penelusuran, narasi dalam cuitan itu tidak benar. Dilansir turnbackhoax, Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Kadispen AL) Laksamana Pertama Julius Widjojono membantah klaim tersebut.

Cuitan di Twitter hoaks soal dugaan ada ranjau bawah laut saat KRI Nanggala 402 meledak./turnbackhoax.id
Cuitan di Twitter hoaks soal dugaan ada ranjau bawah laut saat KRI Nanggala 402 meledak./turnbackhoax.id

Ia juga berada di lokasi saat pesawat P-Poseidon melakukan operasi dan tidak ada informasi demikian.

Baca Juga: Boleh Juga Nih, Tips Bersilaturahmi di Momen Lebaran Saat Pandemi Ala Wali Kota Bandung

"Salah besar. Di Peta Hidros (peta laut yang dikeluarkan oleh Pushidrosal) sudah tergambar dengan jelas daerah latihan kapal selam," tegasnya.

Halaman:

Editor: Yugi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x