Protes Keras Israel atas Serangannya ke Palestina Menggema di Dunia, Tokoh NU Malah Kebingungan

- 17 Mei 2021, 17:00 WIB
 Bella Hadid turun ke jalanan dukung Palestina atas agresi Israel.
Bella Hadid turun ke jalanan dukung Palestina atas agresi Israel. / Instagram.com /@bellahadid//



JURNAL GAYA - Gelombang protes terhadap aksi serangan Israel terhadap warga Palestina terjadi di sejumlah negara di belahan dunia.

Hal itu tak terjadi di negara-negara muslim, melainkan juga negara-negara non muslim.

Salah seorang tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau yang akrab disapa Gus Umar, melalui akun Twitter pribadinya, sangat mengapresiasi apa yang dilakukan masyarakat di berbagai belahan dunia itu untuk membela hak-hak Palestina.

Namun Gus Umar justru merasa bingung dengan masyarakat Indonesia, yang justru seolah diam tidak melakukan apa-apa.

Pasalnya Indonesia merupakan negara muslim terbesar di dunia, namun sampai saat ini belum ada tanda-tanda melakukan gerakan aksi bela Palestina.

Baca Juga: Israel Terus Gencarkan Serangan Rumah Warga Palestina di Pekan Kedua Perang di Jalur Gaza

"Yang bingung adalah Indonesia negara dengan muslim terbesar di dunia Gak ada gerakan bela Palestina," ujarnya, dikutip, Senin 17 Mei 2021.

Tak hanya itu, Gus Umar mengatakan bahwa dirinya heran dengan Indonesia yang tampak adem-adem saja dalam menyikapi konflik Israel-Palestina.

"Heran di Indonesia dgn negara terbesar muslim sedunia malah adem saja," katanya.

Tentunya bukan tanpa alasan Gus Umar berkata seperti itu, mengingat Indonesia merupakan negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia.

Jika diteliti lebih lanjut, apa yang dikatakan Gus Umar itu menandakan bahwa dirinya seakan menginginkan masyarakat Indonesia juga turun ke jalan untuk aksi bela Palestina.

Baca Juga: Sinopsis Putri Untuk Pangeran RCTI Senin 17 Mei 2021 Maura Menculik Tristan , Bu Liza Pura Pura Bangkrut

Seperti hingga saat ini, konflik yang terjadi antara Israel-Palestina sudah memasuki pekan kedua, dan belum ada tanda-tanda perang tersebut akan berakhir.

Israel terus-terusan melakukan serangan ke Palestina, yang menyebabkan jatuhnya korban-korban dari kalangan sipil.

Kekejaman Israel itulah yang membuat masyarakat di berbagai belahan dunia marah besar, hingga akhirnya mereka melakukan aksi demo bela Palestina.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x