Wajib Tahu, Inilah Waktu-Waktu Mustajab untuk Berdoa di Bulan Suci Ramadhan

- 28 Maret 2023, 15:39 WIB
Wajib Tahu, Inilah Waktu-Waktu Mustajab untuk Berdoa di Bulan Suci Ramadhan
Wajib Tahu, Inilah Waktu-Waktu Mustajab untuk Berdoa di Bulan Suci Ramadhan /Tangkapan layar Google

JURNAL GAYA - Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Saat bulan Ramadhan, pintu surga dibuka selebar-lebarnya dan pintu neraka pun ditutup.

Bulan Ramadhan juga menjadi bulan yang baik untuk memanjatkan doa. Sebagaimana sabda Nabi Muhammad saw,

“Sesungguhnya Allah membebaskan hamba-hamba-Nya dari api Naar setiap hari dan malam di bulan Ramadhan. Dan sesungguhnya setiap muslim memiliki satu doa yang mustajab di bulan ini.” (HR. Ahmad II/254 dan Al-Bazzar 3142).

Dalam hadis lain Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pun bersabda, “Sesungguhnya Allah membebaskan beberapa orang dari api neraka pada setiap hari di bulan Ramadhan, dan setiap muslim apabila dia memanjatkan doa maka pasti dikabulkan.” (HR. Al Bazaar. Al Haitsami dalam Majma’ Az Zawaid 10:14).

Baca Juga: Catat! Tips Membagi Waktu Selama Ramadhan, Agar Produktivitas Kamu Tetap Terjaga Saat Puasa

Kapankah waktu-waktu mustajab untuk berdoa di bulan Ramadhan? Berikut di antaranya:
1. Di sepertiga malam terakhir
2. Saat sahur
3. Sepanjang waktu puasa
4. Jelang berbuka
5. Saat adzan
6. Antara adzan dan iqamah
7. Saat sujud dalam sholat
8. Saat hujan turun
9. Antara dzuhur dan ashar hari Rabu
10. Hari Jum’at
11. Saat safar
12. Saat malam lailatur qadar

Baca Juga: Keren Parah! Lee Dong Wook Tampil Karismatik Dalam Teaser K-Drama Tale Of The Nine-Tailed 1938

Itulah tadi waktu-waktu yang mustajab untuk berdoa di bulan Ramadhan.

Seyogianya tiap saat di bulan Ramadhan adalah waktu yang baik untuk memanjatkan doa. Oleh karena itu, kita harus memperbanyak beribadah dan berdoa kepada Allah Swt.***

Editor: Dini Budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x