1 Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin, Utang Indonesia Disorot, Jumlahnya Melesat Jadi Segini

- 20 Oktober 2020, 07:20 WIB
Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. /

JURNALGAYA - Hari ini, Selasa 20 Oktober 2020, pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin tepat menginjak satu tahun. Ada banyak hal yang terjadi di Indonesia setahun terakhir, termasuk yang disebabkan kebijakanan Jokowi-Ma'ruf.

Mulai dari infrastruktur yang terus digenjot, rencana pemindahan pusat pemerintahan, penanganan Covid-19, hingga yang terakhir UU Cipta Kerja.

Akibat kebijakan terakhirnya tersebut, Indonesia diramaikan dengan demonstrasi Omnibus Law UU Cipta Kerja di tengah kekhawatiran penyebaran Covid-19.

Baca Juga: 1 Tahun Jokowi-Ma'ruf Amin, Ketua MPR RI Ingatkan Pemerintah Agar Fokus Hadapi Masa Pandemi Covid-19

Untuk memeringati 1 tahun Presiden dan Wakil Presiden Jokowi-Ma'ruf, sejumlah elemen masyarakat akan berunjuk rasa. Demo tersebut tidak diberi izin oleh pihak kepolisian.

Dikutip dari PMJNews, Polda Metro Jaya tidak mengeluarkan surat terkait adanya rencana aksi demo pada Selasa (20/10/2020) besok.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana. Surat izin tak dikeluarkan mengingat situasi di tengah pandemi Covid-19 di Jakarta masih tinggi.

Baca Juga: Miliki 20 Selir Cantik, Ini Nasib Tragis yang Harus Dihadapi para Mantan Istri Raja Thailand

“Sampai saat ini situasi bahaya (Pandemi Covid-19). Makanya kita tidak menganjurkan adanya demo esok hari,” tegas Irjen Pol Nana di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin 19 Oktober 2020.

Halaman:

Editor: Firmansyah

Sumber: PMJ News World Bank Zona Jakarta RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x