The NextDev Summit 2020, Lahirkan Kolaborasi Berbasis Teknologi Digital Kreatif

- 16 November 2020, 17:37 WIB
/Tsel

 

 

JURNAL GAYA - Figur-figur penting di ekosistem digital di Indonesia berkumpul dan memberikan inspirasi bagi para insan kreatif Indonesia dalam The NextDev Summit 2020.

Ajang ini, merupakan konferensi teknologi inspiratif yang menjadi wadah kolaborasi bagi tech-enthusiast, penggerak startup, hingga talenta digital. Pada edisi keduanya ini, The NextDev Summit 2020 hadir di hari puncak penyelenggaraan Jakarta Content Week pada 15 November lalu.

Ini juga menjadi wadah yang menghubungkan para pelaku di industri digital dan kreatif untuk saling berkolaborasi menciptakan solusi yang berdampak sosial positif bagi Indonesia.

Baca Juga: Rilis Single Baru, Bella Fawzi Gandeng Asteriska Barasuara

Kembalinya The NextDev Summit di tahun ini, juga punya peran mengembangkan ekosistem digital secara inklusif dan menyeluruh di Indonesia.

“Dengan animo yang ditunjukkan oleh masyarakat, The NextDev Summit 2020 memberikan semangat bagi kami untuk memperkuat komitmen dalam menghadirkan manfaat teknologi digital terkini bagi seluruh lapisan masyarakat,” ujar Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro melalui rilis resminya, Senin 16 November 2020.

Melalui berbagai rangkaian inisiatif The NextDev, pihaknya juga ingin mengajak para tech-enthusiast, talenta digital, dan penggiat industri kreatif digital untuk mengambil ilmu dan berkolaborasi di bidang digital dan konten.

Baca Juga: Solusi Makan, Belanja, dan Transportasi dari Merchant Baru ShopeePay Minggu InI

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x