Pesan Menyentuh DORCE GAMALAMA, Singgung Masalah Kematian: Nanti Mandikan Saya sebagai Perempuan

23 Januari 2022, 16:49 WIB
Pesan Menyentuh DORCE GAMALAMA, Singgung Masalah Kematian : Nanti Mandikan Saya sebagai Perempuan /Curhat Bang Denny Sumargo/YouTube

JURNAL GAYA - Senior dunia hiburan, Dorce Gamalama sempat mengalami drop hingga dilarikan ke rumah sakit akibat penyakit diabetes.

Kini, kondisi Dorce Gamalama semakin membaik meski diabetes yang dideritanya sudah mengalami komplikasi berat.

Mengalami sakit diabetes yang cukup serius, Dorce Gamalama pun harus mengeluarkan banyak uang untuk biaya pengobatan.

Diduga tabungannya habis terkuras, MC senior ini pun terpaksa meminta uluran tangan dari berbagai pihak, diantaranya Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden Ri ke-5, Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga: 7 Foto Paling Romantis dari Pernikahan Park Shin Hye dan Choi Tae Joon, Selamat untuk Kedua Mempelai!

Sebagaimana dikutip JurnalGaya.com melalui Pikiran Rakyat dalam artikel berjudul Dorce Gamalama Berpesan jika 'Berpulang' Nanti: Mandikan Saya sebagai Perempuan

 

Setelah viralnya permintaan Dorce Gamalama pada Megawati, kini artis senior tersebut mengaku sudah menerima bantuan dari mantan presiden RI kelima itu.

Sambil berbaring di atas kasur, Dorce mengucapkan rasa terima kasihnya pada Megawati.

"Kepada Ibu Megawati Soekarnoputri, yang telah memberikan sumbangan kepada saya," ucap Dorce Gamalama.

Baca Juga: CEK LOKASI 7 Tempat Berkemah Terbaik di Bandung, Bonus Pemandangan Dramatis, Murah dan Mudah Dijangkau

Dalam sesi curhat bersama Denny Sumargo, Dorce mengatakan pernah berpesan pada anak-anaknya untuk tidak menyakitinya.

"Saya juga bilang sama anak-anak, 'jangan sakiti mama, umur mama nggak panjang'," kata Dorce Gamalama.

Di sisi lain, Dorce juga mengaku sudah menyiapkan kain kafan dan kuburannya sendiri.

Selain itu, Dorce berpesan jika dirinya berpulang nanti, tolong dimandikan sebagaimana dirinya sekarang.

Baca Juga: Tonton: Jung Yong Hwa CNBLUE Luncurkan Channel YouTube, Bagikan Cuplikan Perjalanannya ke Busan

"After operation, saya perempuan. Ya saya punya kelamin perempuan. Mandikan saya dengan pakaian perempuan, sebagai seorang wanita," kata Dorce Gamalama, dikutip dari kanal YouTube Denny Sumargo, Minggu 23 Januari 2022.***Mitha Paradilla Rayadi/Pikiran Rakyat

 

 

Editor: Dini Yustiani

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler