SinemArt Akan Rilis DJS The Movie: Biarkan Aku Menari, Ini Lirik Soundtrack-nya, Tak Kan Hilang-Budi Doremi

27 Februari 2022, 21:23 WIB
Inilah Lirik Lagu Tak Kan Hilang-Budi Doremi /Tangkapan Layar YouTube Budi Doremi

JURNAL GAYA - Dari Jendela SMP yang disingkat DJS adalah sinetron Indonesia produksi SinemArt yang tayang perdana pada 29 Juni 2020 pukul 18.25 WIB.

DJS yang peran utamanya adalah Sandrinna Michelle dan Rey Bong, adalah sinetron yang diadaptasi dari novel berjudul sama, yaitu Dari Jendela SMP, karya Mira W.

Perubahan alur dan setting cerita, pergantian pemain, serta jam tayang yang berubah, tidak mampu mengembalikan masa kejayaan DJS yang hari ini sampai episode 778.

Dikutip Jurnal Gaya dari akun Instagram @indotv_official rating dan share yang diperoleh Dari Jendela SMP pada Kamis, 24 Februari 2022 adalah 1,2 dan 9,2%.

Baca Juga: Dari Jendela SMP Ditamatkan, SinemArt Segera Rilis DJS The Movie: Biarkan Aku Menari

Karena rating yang anjlok itulah, maka SCTV menamatkan serial yang sudah membesarkan nama Rey Bong dan Sandrina Michelle pada hari ini, 27 Februari 2022.

Meski demikian, pihak SinemArt ingin menghibur para fans DJS yang bersedih karena tidak dapat menyaksikan akting Rey Bong dan kawan-kawan lagi.

Di akhir cuplikan sinetron DJS yang diunggah di kanal resminya, SinemArt mengatakan kalau mereka akan segera merilis DJS The Movie.

Meski DJS The Movie: Biarkan Aku Menari belum diumumkan kapan akan dirilis, soundtrack filmnya sudah dapat kita nikmati di YouTube.

Lagu Tak Kan Hilang sebagai soundtrack DJS The Movie: Biarkan Aku Menari yang akan tayang di Vidio Original dan dinyanyikan oleh Budi Doremi kini masuk di jajaran trending topik di YouTube.

Dikutip Jurnal Gaya dari kanal YouTube Budi Doremi, penyanyi Lagu Tak Kan Hilang menceritakan tentang isi dari lagu tersebut.

"Gue memaknai lagu Tak Kan Hilang ini sebagai lagu tentang (walaupun kita) kehilangan seseorang tapi perasaannya (bisa) tetap ada. Walaupun kita ditinggalkan, bukan berarti semuanya berhenti. Orangnya boleh pergi, tapi perasaan akan tetap tinggal," tulis Budi Doremi.

Baca Juga: Simak Profil dan Biodata SANDRINNA MICHELLE, Pemeran Utama Dari Jendela SMP yang Cantiknya Gak Ada Obat

Lebih lanjut, pria kelahiran 19 September 1984, menjelaskan isi Tak Kan Hilang lebih mendalam.

"Lewat "Tak Kan Hilang", gue mau temen-temen menyadari, bahwa perasaan itu berbeda dengan orangnya. Orang akan terus berubah, tapi perasaan cinta itu bisa tetap ada. Orang bisa pergi dengan banyak cara, tapi kita gak sepenuhnya ditinggalkan kok, selama kita memelihara cinta tersebut di hati," jelas Budi.

Budi Doremi mengucapkan selamat mendengarkan lagunya kepada para penikmat musik Indonesia.

"Jadi, selamat menikmati karya terbaru gue yang berjudul Tak Kan Hilang dan bagikan link video ini kepada mereka yang pernah merasa kehilangan tapi tetap memelihara rasa di hati. Rasa ini #TakKanHilang … sampai di ujung waktu #KuMencintamu," tulis Budi Doremi.

Inilah lirik lagu Tak Kan Hilang-Budi Doremi:

Jangan pergi dari diriku
Tak sanggup harus hidup tanpamu
Karna jauh lebih indah
Bila kita bersama
Seperti yang terjadi kemarin

Kini harus aku lewati
Langkah demi langkah yang menyepi
Membalut luka lagi
Yang ku tahan hingga kini
Habis sudah nafasku
Menyebut namamu

Tak kan hilang cintaku padamu
Tak kan hilang walau kau memilih pergi
Tak kan hilang……
Sampai diujung waktu
Ku mencintamu..

Tak terganti
Tak kan hilang
Cintaku padamu padamu..

Baca Juga: Jadwal Sholat Wilayah Kota Tasikmalaya, Minggu, 27 Februari 2022, Beserta Doa Setelah Adzan Berkumandang

Demikianlah lirik lagu Tak Kan Hilang - Budi Doremi yang menjadi soundtrack DJS The Movie: Biarkan Aku Menari.***

Editor: Dini Yustiani

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler