Sutradara Isyaratkan Roda Roda Gila SCTV Akan Tamat Meski Sandrinna Michelle Telah Gabung, Ini Kata Umar Lubis

3 Agustus 2022, 20:24 WIB
Roda Roda Gila akan segera ditamatkan SCTV /

JURNAL GAYA - Berita kurang menyenangkan datang dari sinetron kejar tayang Roda Roda Gila.

Sinetron Roda Roda Gila yang bergenre remaja romantis itu, dikabarkan akan segera ditamatkan dalam waktu dekat oleh SCTV.

Hal tersebut dikonfirmasi secara tidak langsung oleh sutradara sinetron Roda Roda Gila, Akbar Bhakti.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Suami Pengganti ANTV 3 Agustus 2022: Detik-detik Ariana Ajukan Surat Gugatan Cerai ke Saka

Dikutip Jurnal Gaya dari Instagram Akbar Bhakti, ia mengunggah sebuah foto yang bertuliskan, "Sayonara #G."

Caption singkat yang dituliskannya pun sangat singkat, "Waktunya #G."

Selain sinetron Roda Roda Gila, Akbar Bhakti pun pernah menyutradarai sinetron sukses Anak Jalanan RCTI dan Anak Langit SCTV.

Roda-roda Gila menceritakan tentang kisah dua orang remaja yang menyukai dunia balap motor yaitu Elvano (Junior Roberts) dan (Mika Callista Arum) meski mendapatkan pertentangan dari keluarga mereka.

Pertemuan di tempat yang tak biasa, mampu mengubah benci di antara keduanya menjadi cinta.

Sinetron ini dibintangi oleh Esta Pramanita yang sempat berperan sebagai Vanessa di sinetron Love Story The Series, juga didukung oleh kehadiran Erdin Wedrayana.

Rendahnya rating disebut-sebut sebagai penyebab sinetron remaja ini akan ditamatkan oleh SCTV.

Apalagi dengan banyaknya stok sinetron produksi SinemArt, diyakini banyak pihak membuat SCTV mudah membungkus sinetron yang berating rendah.

Baca Juga: Fashion Branded Valencia Tanoesoedibjo, Putri Konglomerat yang Dilamar Pebulutangkis Kevin Sanjaya di JIS

Kehadiran Sandrinna Michelle yang sukses membintangi sinetron Dari Jendela SMP atau DJS tidak mampu menjadi magnet bagi sinetron Roda Roda Gila.

Padahal kehadiran lawan main Rey Bong di DJS tersebut disambut dengan antusias oleh para penggemarnya.

Tokoh Jihan Adriani yang diperankan oleh Sandrinna Michelle adalah calon istri Alvaro yang merupakan saudara kembar Elvano.

Jihan yang melihat Elvano menyangka kalau pacar Mika tersebut adalah Alvaro, tunangannya.

Dari sanalah muncul konflik percintaan khas remaja yang terjadi di antara mereka.

Banyak pihak menilai rating Roda Roda Gila memburuk setelah sinetron yang hadir di luar jam prime time tersebut pindah jam tayang.

Sejumlah netizen pun membenarkan bahwa faktor jam tayanglah yang membuat rating sinetron Roda Roda Gila (RRG) memburuk.

"Pliiis jangan tamat (emotikon menangis) yang buat ratingnya anjlok karena jam tayangnya kesiangan," tulis salah satu netizen.

Sementara, Umar Lubis yang berperan di Roda Roda Gila sebagai Ardi turut memberikan komentar juga di unggahan Akbar Bhakti.

Baca Juga: Teks Surat Yusuf Ayat 4 Lengkap: Arab, Latin, dan Artinya, Diyakini Sebagai Doa Agar Mendapatkan Jodoh

"Selalu ada #gitu #gitu … #G," tulis Umar Lubis.

Para penggemar RRG pun langsung me-reply komentar Umar tersebut dengan berbagai harapan agar RRG tidak dibungkus.

Kita tunggu saja kabar selanjutnya, apakah RRG benar-benar akan ditamatkan SCTV atau tidak.***

Editor: Deasy Rafianty

Sumber: Instagram @akbar_bhakti

Tags

Terkini

Terpopuler