Penuh Intrik, Berikut Ini Deretan Drama Korea Tentang Kembar Identik: Nomor 3 Bikin Baper Parah

13 Februari 2023, 14:18 WIB
Penuh Intrik, Berikut Ini Deretan Drama Korea Tentang Kembar Identik: Nomor 3 Bikin Baper Parah /Facebook

JURNAL GAYA-  Drama Korea yang setiap bulannya selalu ada drama yang baru seakan-akan tidak pernah habis ide untuk membuat suatu cerita yang menarik.

Yang menariknya drama korea selalu menampilkan berbagai macam profesi sehingga tak jarang banyak penonton yang terpukau akan kualitas cerita dari drama korea.

Tak hanya melulu soal romansa percintaan, drama korea selalu memiliki cara untuk menampilkan kisah-kisah yang berbeda dan unik.

Baca Juga: Daebak! Rating Drama Red Ballon dengan Crash Course Romance Bersaing Sengit

Berbagai sisi kehidupan yang dialami banyak orang sering menjadi ide cerita di dalam drama korea.

Cerita-cerita yang ada di drama korea seakan-akan related dengan kehidupan sehari-hari.

Bukan hanya sekadar menampilkan cerita yang romantis, drama korea memiliki keunikan tersendiri dalam membuat satu cerita.

Salah satunya seperti mengulas kehidupan anak kembar. Ada yang memiliki alur cerita yang penuh intrik sehingga memicu emosi penonton.

Hal ini terjadi pada drama korea yang mengangkat cerita anak kembar.

Keunikannya ialah ceritanya menyajikan kisah anak yang kembar yang memiliki sifat yang bertolak belakang.

Yang satu memiliki sifat bagaikan malaikat sedangkan yang satu lagi super antagonis.

Baca Juga: TOP 5O Brand Reputasi Kategori Girl Group K-Pop Februari 2023: Nomor 1 Bertahan Selama 3 Bulan, DAEBAK!

Selain bikin penasaran, beberapa deretan drama korea kembar identik ini bisa bikin penonton baper parah.

Penasaran, apa saja drama korea tentang kembar identik yang bikin emosian sekaligus bikin baper parah? Yuk silahkan di simak, Chingu.

1. Bride of the Century

Bride of the Century

Bride of the Century adalah sebuah drama komedi romantis yang tayang pada tahun 2014. Meskipun drama ini tergolong drama lawas tapi ceritanya yang bikin baper akut, sayang banget untuk dilewatkan.

Bride of The Century sendiri dibintangi oleh Yang Jin Sung dan Lee Hong Ki. Drama ini bercerita tentang seorang pewaris kerajaan bisnis bernama Choi Kang Joo (Lee Hong Ki).

Choi Kang Joo dijodohkan dengan seorang wanita yang bernama Jang Yi Kyung ( Yang Jin Sung). Calon istri Kang Joo diketahui putri dari seorang pengusaha konstruksi.

Ibu dan kakak Jang Yi Kyung sangat berambisi menjadikan Yi Kyung sebagai istri yang dapat mewariskan tahta kerajaan.

Hingga di suatu ketika Yi Kyung tidak tahan dijadikan boneka oleh keluarganya, dia pun memutuskan untuk menghilang karena tidak mau dijodohkan dengan pria yang tak dia cintai.

Akhirnya Jang Yi Hyun atau kakak Yi Kyung memanfaatkan wajah Na Doo Rim yang mirip dengan Yi Kyung untuk menggantikan Jang Yi Kyung untuk bertunangan dengan Choi Kang Joo.

Baca Juga: TOP 50 Peringkat Brand Reputasi Kategori Boy Group K-Pop Untuk Februari 2023: BTS Tetap Jawaranya!

Mengambil tema cerita Cinderella, Bride of the Century berhasil membius penonton di negara Tiongkok hingga ditonton sebanyak 100 juta orang setiap kali tayang.

2. Mask

Mask

Drama korea Mask adalah drama melodrama yang dibintangi oleh Ju Ji Hoon dan aktris cantik Soo Ae. Drama yang dirilis pada tahun 2015 ini memiliki 20 episode.

Disebut sebagai drama makjang, alur cerita Mask berhasil membuat penonton tak berkutik karena berhasil menampilkan cerita yang membuat emosi penonton naik turun.

Drama Mask sendiri mengisahkan seorang wanita miskin Byun Ji Sook (Soo Ae) yang tengah berjuang melunasi utang ayahnya. Ji Sook selalu menderita semenjak dikejar-kejar penagih utang.

Hingga suatu ketika, Ji Sook bertemu dengan orang yang sangat mirip dengannya. Sosok yang mirip dengan Ji Sook adalah seorang wanita kaya raya bernama Seo Eun Ha yang akan hendak dijodohkan dengan seorang pria konglomerat bernama Choi Min Woo (Ju Ji Hoo).

Sebelum acara pernikahan itu tiba, Eun Ha dinyatakan telah meninggal dunia. Kemudian datang seseorang yang menjamin utang Ji Sook akan lunas jika mau menggantikan posisi Eun Ha.

Drama yang penuh intrik ini berhasil memukau penonton dengan jalan ceritanya. Alur ceritanya dipenuhi persaingan sengit dan dibumbui kisah romantis yang tentunya bisa bikin baper akut.

3. The Good Witch

The Good Witch

Nah kalau drama yang ini sangat direkomendasikan banget. Terutama untuk Bunda-Bunda semua. Meskipun drama ini berkisah tentang seorang ibu rumah tangga tapi kisah percintaannya dijamin bisa bikin hati para jomblo meleleh.

Drama The Good Witch ini dibintangi oleh aktris cantik Lee Da Hae dan Ryu Soo Young. Drama ini bercerita tentang seorang ibu rumah tangga yang bernama Cha Sun Hee (Lee Da Hae) yang memiliki saudara kembar bernama Cha Do Hee.

Saudara kembarnya Cha Do Hee merupakan seorang pramugari. Suatu ketika Cha Doo Hee sakit dan harus digantikan oleh Cha Sun Hee. Keseruan mulai terjadi ketika Cha Sun Hee yang merupakan seorang ibu rumah tangga harus menjadi seorang pramugari.

Kisah romantis bikin baper pun dimulai, ketika Sun Hee bertemu dengan seorang copilot tampan sekaligus dingin bernama Song Woo-Jin (Ryu Soo Young). Woo Jin sendiri merupakan pria incaran Do Hee.

Disisi lain ada seorang laki-laki muda ganteng yang juga menaruh rasa pada Sun Hee.
Meskipun jalan cerita drama ini tidak segila drama Mask, namun kisah cinta segitiga seorang ibu rumah tangga ini berhasil menghipnotis penonton sampai terkena baper akut.

Visual second lead pada drama ini sukses bikin penonton oleng. 

Baca Juga: 18+ Drama Korea Ini Kejutkan Publik, Berani Tampilkan ADEGAN DEWASA: Nomor 5 Umbar Sadistis dan Misogini

Nah, itu dia deretan drama korea tentang kembar identik yang bisa bikin baper akut.

Gimana nih, seru-seru kan ceritanya? Drama ini cocok banget jadi tontonan di waktu luang.

Pastikan hati dan jantung aman karena drama ini tidak bertanggung jawab jika kita baper bahkan emosian. ***

 

 

Editor: Dini Budiman

Tags

Terkini

Terpopuler