Lee Joon Gi Akui Bintangi Flower of Evil Karena Moon Chae Won, Ada Apa Diantara Mereka?

30 September 2020, 15:48 WIB
Lee Joon Gi.* /Soompi

JURNAL GAYA - Baru-baru ini Lee Joon Gi berbicara tentang kekagumannya terhadap sosok Moon Chae Won dalam Flower Of Evil, adegan paling berkesan baginya, dan banyak lagi.

Seperti diketahui, drama Korea terakhir Lee Joon Gi, yang juga mendapuk Moon Chae Won sebagai pemain utama, sukses besar. Kdrama ini sudah mengakhiri penayangannya pada 23 September lalu.

Dilansir Jurnal Gaya dari Soompi, pada Rabu, 30 September 2020, dalam sebuah wawancara, Lee Joon Gi berbagi bahwa sejak menenyelesaikan Criminal Minds, ia tetap berhubungan dengan lawan mainnya Moon Chae Won, bahkan sebelum bergabung dengan Flower of Evil.

Baca Juga: Joo Ji Hoon Kembali Ke Layar Lebar, Bintangi Film Bencana Silence, Bertabur Bintang

Dia berkata, "Kami bertemu beberapa kali sebelumnya dan membicarakan hal-hal seperti kehidupan dan proyek apa yang kami pikirkan."

Dia kemudian menjelaskan bahwa Moon Chae Won telah memberinya keberanian untuk mengambil Flower of Evil.

“Ketika saya memiliki banyak pemikiran tentang memutuskan untuk bergabung dengan Flower of Evil, Chae Won berkata kepada saya bahwa saya akan dapat membuat karakter saya benar-benar menawan, dan saya menjadi lebih percaya diri setelah dia mengatakan itu," kata Lee Joon Gi.

Baca Juga: Fakta Ari Eks TAHITI Pacar Ryeowook Super Junior, Sempat Diisukan Ikut Sekte Shincheonji

Pada kesempatan itu ia juga memuji Moon Chae Won. Menurut Lee Joon Gi, di lokasi syuting, aktris Moon Chae Won sangat detail dan sangat fokus," katanya.

"DIa aktri yang hebat sampai dapat menafsirkan emosi. Itulah mengapa dia membantu saya dan membuat saya merasa lebih terinspirasi tentang aspek emosional saat kita bekerja sama," katanya.

Lee Joon Gi menambahkan bahwa berkat Moon Cha Won pulalah ia bisa merasakan emosi Do Hyun Soo (perannya dalam Flower of Evil) menjadi lebih kuat.

Baca Juga: So Sweet, Go Ara Kirimkan Hadiah Truk Kopi untuk L Infinite, Sedekat Apa Mereka?

Dia kemudian menyebutkan bahwa Moon Chae Won pasti kelelahan setelah menyelesaikan kdrama tersebut. Sambil tertawa, Lee Joon Gi berkata, "Dia bekerja keras, dan aku harus membelikannya sesuatu yang enak untuk membantunya pulih."

Saat diminta untuk memilih adegan yang paling berkesan, Lee Joon Gi memilih adegan saat Hyun Soo menyadari perasaannya untuk pertama kalinya dan mulai menangis.

“Sutradara dan saya menderita karena adegan ini bahkan sebelum kami memerankannya. Kami bahkan sampai menghabiskan satu jam untuk berlatih adegan ini," katanya.

Baca Juga: Happy Ending, Flower of Evil Episode 16 Pecahkan Rekor Rating Tertinggi Sepanjang Penayangan

Pasalnya, menurut Lee Joon Ki, jika mereka gagal mengontrol kecepatan cerita dan meyakinkan penonton, maka seluruh aliran emosi yang sudah dibangun selama ini akan rusak.

Lee Joon Gi juga membagikan rahasianya untuk memerankan adegan menangis saat diberi tahu bahwa Cha Ji Won telah meninggal.

"Saat aku bertanya-tanya bagaimana cara memerankan Hyun Soo yang telah kehilangan Ji Won, tiba-tiba aku teringat akan binatang buas yang menjilat anaknya yang sudah mati," katanya.

Baca Juga: Intip Lagi, Yuk, Penampilan BTS dalam NBC The Tonight Show Starring Jimmy Fallon Day 2

Dalam adegan itu, ia mengaku ingin menggambarkan perasaan kehilangan Hyun Soo saat semuanya berantakan dalam cara menangis yang paling primitif, dan setelah itu Hyun Soo menjadi makhluk buas yang tidak dapat dikendalikan.

Aktor tersebut menyebutkan bahwa saat syuting adegan itu, dia tidak bisa menahan diri untuk tidak menangis. "Sejujurnya, beberapa hari setelah syuting adegan itu, aku tidak punya pilihan selain syuting dengan mata bengkak," katanya.

Setelah menyelesaikan Flower of Evil, Lee Joon Gi saat ini sedang mencari proyek berikutnya.***

Editor: Nadisha El Malika

Tags

Terkini

Terpopuler