BTS dan BLACKPINK Pimpin Lonjakan Penjualan Korea dalam Global Music Report IFPI

- 24 Maret 2021, 09:54 WIB
BTS dan BLACKPINK memimpin peningkatan penjualan Korea dalam Global Music Report The International Federation of Industri Phonographic (IFPI).*
BTS dan BLACKPINK memimpin peningkatan penjualan Korea dalam Global Music Report The International Federation of Industri Phonographic (IFPI).* /Kolase Twitter @bts_bighit dan @BLACKPINK

JURNAL GAYA - BTS dan BLACKPINK memimpin peningkatan penjualan Korea dalam Global Music Report The International Federation of Industri Phonographic (IFPI).

Seperti diketahui, 2020 menjadi tahun BTS karena pada periode tersebut BTS mengalami lonjakan penjualan dan popularitas yang signifikan.

Menyusul BTS, ada girl group No. 1 K-pop saat ini, yaitu BLACKPINK yang juga mencatat lonjakan penjualan tinggi sepanjang 2020.

Baca Juga: 25 Raja Visual K-pop 2021 Pilihan Fans, Ada Jin, V BTS, Kang Daniel, Cha Eun Woo, Siapa No. 1?

Dilansir Jurnal Gaya dari Koreaboo, IFPI telah merilis laporan musik global tahunan mereka yang berisi statistik pendapatan musik rekaman global pada 2020.

Laporan tersebut menunjukkan, selama enam tahun berturut-turut, pasar musik rekaman global mengalami tren naik, tumbuh 7,4% pada tahun 2020 dengan total pendapatan 21,6 miliar dolar Amerika Serikat (AS).

Streaming menyumbang 62,1% dari total pendapatan global, dan pendapatan dari format fisik turun 4,7%.

Baca Juga: J-Hope BTS Tidak akan Menyerahkan Gelar 'Leader Dance' untuk Jin, Dia Merebut Kembali Gelarnya Sebagai Leader!

BTS.*
BTS.* /Big Hit Entertainment

Terlepas dari penurunan global dalam penjualan fisik , Korea Selatan mengalami peningkatan dalam penjualan CD, berkat artis K-Pop, termasuk BTS dan BLACKPINK 

IFPI sebelumnya menobatkan BTS sebagai Global Recording Artist of the Year No. 1.

Dengan gabungan penjualan dan streaming MAP OF THE SOUL: 7 dan BE , BTS menjadi artis Asia dan penyanyi non-Inggris pertama yang menempati posisi teratas di Global Artist Chart.

Mereka juga mendapat skor No. 10 di tangga lagu Global Top 10 Digital Single dengan Dynamite serta No. 1 dan No. 4 di Global Top 10 Album All-Format Chart untuk MAP OF THE SOUL: 7 dan BE.

BTS juga menempatkan masing-masing MAP OF THE SOUL: 7 di No. 1, BE No. 2, dan MAP OF THE SOUL: 7 ~ The Journey No. 8 di chart Global Top 10 Albums Sales.

BLACKPINK.*
BLACKPINK.* /@blackpinkofficial/Instagram

Sementara itu, THE ALBUM BLACKPINK mengambil tempat No. 5 di tangga lagu Global Top 10 Albums Sales.

K-Pop sebagian besar berkontribusi besar untuk menempatkan Korea Selatan sebagai pasar musik utama dengan pertumbuhan tercepat pada 2020, mencapai pertumbuhan hingga 44,8%.

Secara keseluruhan, Korea Selatan duduk di No. 6 dalam grafik Top 10 Global Markets.

Sementara untuk tingkat pertumbuhan berlanjut, Korea Selatan berada di peringkat No. 5.***

Editor: Nadisha El Malika

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah