Ceraikan Larissa Chou, Alvin Faiz Minta Maaf ke Netizen Belum Bisa Memberikan Contoh yang Baik

- 20 Mei 2021, 21:42 WIB
Tangkapan layar unggahan Alvin Faiz soal perceraiannya dengan Larissa Chou./
Tangkapan layar unggahan Alvin Faiz soal perceraiannya dengan Larissa Chou./ /Instagram @alvin_411

JURNAL GAYA – Pasca mendaftarkan perceraiannya ke Pengadilan Agama Negeri Cibinong, Alvin Faiz pun langsung mengungkapkan permohonan maafnya. Permohonan maaf itu dituangkan Alvin dalam unggahan media sosial instagram pribadinya @alvin_411 pada Kamis 20 Mei 2021.

"Saya mewakili keluarga (meminta maaf) jika selama lima tahun ini ada kata-kata atau perlakuan yang tidak baik selama ini entah disengaja ataupun tidak disengaja, kami mohon maaf sebesar-besarnya," ujar Alvin mengawali permohonan maafnya itu.

Baca Juga: Putra Sulung Almarhum Ustadz Arifin Ilham, Alvin Faiz Ceraikan Istrinya Larsissa Chou Sidangnya Segera Digelar

Dikatakan Alvin, keputusan tersebut sudah melalui proses yang panjang dan pertimbangan yang matang. “Setelah melalui proses yang panjang, saya dan larissa memutuskan untuk berpisah. Per-hari ini gugatan dari larissa sudah sampai di pengadilan. Fokus kami sekarang adalah sama-sama kompak untuk kebaikan anak kedepan,” ujar Alvin.

Alvin pun mengungkapkan dirinya memohon maaf tidak bisa memberikan contoh yang baik melalui perceraian kali ini. “Saya dan larissa juga memohon maaf sebesar-besarnya karena belum bisa memberikan contoh yang baik kepada sahabat-sahabat semua. Tidak lebih kami hanyalah seorang manusia yang fakir ilmu dan perlu banyak belajar lagi dari sahabat-sahabat semua,” katanya.

Pernikahan keduanya berlangsung sejak 2016 itu diakui Alvin, banyak memiliki pelajaran bagi keduanya. “Banyak sekali pelajaran yang kami ambil dari 5 tahun perjalanann ini, harapan kami sahabat semua bisa mengambil pelajaran dan hikmah dari apa yang kami lalui,” harapnya.

Tudingan perceraian yang disebabkan isu poligami ditampik oleh putra sulung Almarhum Ustadz Arifin Ilham itu. “Adapun untuk membantah asumsi yang tidak2 dari media, kami menegaskan bahwa perceraian ini tidak didasari adanya orang ketiga, poligami, kekerasan yang mengandung fisik, atau hal yang serupa,” ujarnya.

Baca Juga: Habib Rizieq Sebut Pangdam Jaya Tak Punya Nyali: Kelasnya Hanya Setingkat Memerangi Baliho Saja

Namun perceraian ini idkatakan Alvin didasari sudah tidak sejalan lagi kedepannya, dan memutuskan untuk mengambil langkah berat ini yang tentu bukanlah hal yang mereka inginkan. “Kami berdua sudah komit untuk menjaga hubungan baik kedepan, dan sama-sama kompak untuk membesarkan yusuf kedepannya,” ungkapnya. ***

Editor: Yugi Prasetyo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x