Profil dan Biodata Tara Basro, Si Cantik Berkulit Eksotis Pemeran Rini di Film Pengabdi Setan 2: Communion

- 9 Agustus 2022, 14:16 WIB
Profil dan Biodata Tara Basro, Si Cantik Berkulit Eksotis Pemeran Rini di Film Pengabdi Setan 2: Communion
Profil dan Biodata Tara Basro, Si Cantik Berkulit Eksotis Pemeran Rini di Film Pengabdi Setan 2: Communion /JG/Swasti/IG @tarabasro

JURNAL GAYA - Simak profil dan biodata Tara Basro, pemeran Rini dalam film Pengabdi Setan 2: Communion, yang tengah tayang di bioskop-bioskop Indonesia.

Dirangkum Jurnal Gaya dari berbagai sumber, Selasa, 9 Agustus 2022, berikut profil dan biodata Tara Basro:

Profil
Tara Basro merupakan aktris kelahiran Jakarta, 11 Juni 1990 keturunan Lampung dan Bugis, yang memiliki kulit eksotis khas perempuan Indonesia.

Mengawali karir di dunia hiburan sebagai finalis GADIS Sampul tahun 2005, saat itu Tara Basro masih berdomisili di Makassar, kampung halaman orang tuanya.

Tara Basro sempat melanjutkan pendidikan di Australia, kemudian kembali ke Indonesia dan mulai mengikuti bebagai casting.

Berkali-kali gagal casting hampir membuat Tara Basro putus asa. Hingga akhirnya, Tara Basro berhasil lolos casting untuk sekuel terbaru film Catatan Si Boy di tahun 2011, berperan sebagai Putri.

Baca Juga: Jadwal Film Bioskop Hari Ini di Kalibata XXI Jakarta Selatan Beserta Harga Tiketnya Selasa, 9 Agustus 2022

Setelah debut pertamanya di film Catatan Si Boy, berturut-turut film yang dibintangi Tara Basro, yakni:

Hi5teria, Hoax (2012), Make Money (2013), Princess, Bajak Laut dan Alien, Killers, Pendekar Tongkat Emas, The Right One (2014), Another Trip to the Moon, A Copy of My Mind (2015).

Sebuah film dokumenter yakni Flutter Echoes and Notes Concerning Nature dibintangi Tara Basro di tahun 2016. Kemudian menyusul film 3 Srikandi, Ini Kisah Tiga Dara di tahun yang sama.

Setelah itu, Tara Basro membintangi film Pengabdi Setan (2017), Gundala, dan Perempuan Tanah Jahanam (2019).

Terbaru, Tara Basro kembali berperan sebagai Rini dalam sekuel film Pengabdi Setan 2: Communion, yang tengah tayang di bioskop-bioskop Indonesia.

Akting piawai Tara Basro membawanya meraih beberapa penghargaan di bidang perfilman, yakni:

2012:
Nominasi Aktris Pendatang Baru Terbaik dan Nominasi Aktris Pendatang Baru Terfavorit Indonesians Movie Actors Awards 2012, lewat film Catatan (Harian) Si Boy.

Baca Juga: Jadwal Film Bioskop Hari Ini di Transmart Bogor XXI Beserta Harga Tiketnya Selasa, 9 Agustus 2022

2015:
Pemeran Utama Wanita Terbaik Festival Film Indonesia 2015 lewat film A Copy of My Mind.

2016:
Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik dan Nominasi Pemeran Utama Wanita Terfavorit Indonesian Movie Actors Awards 2015, lewat film A Copy of My Mind.

Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Usmar Ismail Awards, lewat filmmA Copy of My Mind.

2017:
Nominasi Aktris Utama Pilihan Tempo Festival Film Tempo, lewat film Pengabdi Setan.

2020:
Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Festival Film Indonesia, lewat film Perempuan Tanah Jahanam.

Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Indonesian Box Office Movie Awards, lewat film Perempuan Tanah Jahanam.

Baca Juga: OLIVIA NEWTON-JOHN MENINGGAL DUNIA, ini Profil dan Biodatanya Sebagai Pasien Kanker Payudara

Biodata:
Nama lengkap: Andi Mutiara Pertiwi Basro
Nama panggung: Tara Basro
Tempat tanggal lahir: Jakarta, 11 Juni 1990
Agama: Islam
Kewarganegaraan: Indonesia
Profesi: Aktris, Model, Presenter
Suami: Daniel Adnan
Instagram: @tarabasro

Demikian profil dan biodata Tara Basro, aktris pemeran Rini di film Pengabdi Setan 2: Communion.***

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x