Atta Halilintar dan Lesti Kejora Suarakan Kata Hati Lewat Lagu, Seperti Apa?

- 29 Agustus 2020, 16:26 WIB
Penyanyi dangdut Lesti Kejora.*/Instagram/@Lestykejora
Penyanyi dangdut Lesti Kejora.*/Instagram/@Lestykejora /

JURNALGAYA - Gen Halilintar, Mawar Eva De Jongh, hingga Lesti Kejora, akan menyuarakan kata hati mereka dan masyarakat Indonesia saat ini melalui program 2000-an di JOOX.

Program ini sengaja dibuat untuk memperkenalkan kekayaan musik Indonesia kepada generasi muda dengan mengemas ulang lagu-lagu populer di tahun 2000-an.

"Melalui program ini kami ingin mendukung musisi, content creator, serta seluruh pelaku industri kreatif Indonesia untuk dapat terus menghasilkan karya-karya berkualitas yang dapat dinikmati seluruh masyarakat," ujar Head of JOOX Indonesia, Peter May dikutip dari Antara, Sabtu (29/8/2020).

Baca Juga: Rossa dan Lesti, Malam Ini Konser di Special Event Indosiar

Lagu pertama dari program "2000-an di JOOX", yakni "Dunia Menangis” yang dinyanyikan oleh seluruh anggota keluarga Gen Halilintar, lengkap 11 anak dan orangtua. Lagu ini telah dirilis secara eksklusif dan perdana di aplikasi JOOX pada 27 Agustus 2020.

Lagu yang awalnya dinyanyikan Sherina dengan judul "Indonesia Menangis" ini sebagai pengingat bencana tsunami yang melanda Indonesia pada tahun 2004.

Kini, 2020, dunia dilanda pandemi virus corona, maka judul lagu disesuaikan menjadi “Dunia Menangis”.

Melalui lagu ini, Gen Halilintar mengajak diri mereka, keluarga, dan kita semua untuk tetap semangat menghadapi kehidupan dan keadaan terkini dunia.

“Merupakan suatu kesempatan berharga bagi kami untuk bisa membawakan lagu ‘Indonesia Menangis’ yang memiliki makna sangat dalam bagi kami sekeluarga dan cukup merepresentasikan kata hati kami akan kondisi Indonesia saat ini akibat pandemi," ujar Sohwa Halilintar.

Halaman:

Editor: Firmansyah

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x