Aksi Memukau Michael Fassbender di The Killer, Film yang Wajib Ditonton bagi Penggemar Action Thriller

- 28 November 2023, 19:57 WIB
Aksi Memukau Michael Fassbender di The Killer
Aksi Memukau Michael Fassbender di The Killer /JG/Fanny/Netflix

JURNAL GAYA - Michael Fassbender kembali memperlihatkan aksi memukaunya dalam film terbarunya yang berjudul The Killer (2023).

Film yang berdurasi 2 jam 15 menit itu disutradarai oleh David Fincher dan diadaptasi dari novel berjudul ‘The Killer’ karya Alexis ‘Matz’ Nolen dan Luc Jacamon .

Berkisah tentang The Killer (Michael Fassbender) yang merupakan seorang pembunuh bayaran profesional.

Baca Juga: Kocak! Parodikan Film Twilight Saga, Vampire Suck Sukses Mengocok Perut Pemirsa!

Di tiap pekerjaannya, The Killer selalu berusaha profesional dan tidak terlibat secara emosional dengan target-targetnya.

Ia selalu mengawasi targetnya diam-diam, dalam bayangan dan kesunyian. Namun, makin lama melakukan hal semacam itu, ia makin merasa tertekan.

Suatu hari, The Killer gagal melakukan pembunuhan. Hal itu berdampak pada terganggunya kehidupan pribadi yang ia bangun secara diam-diam bersama seorang wanita bernama Magdala (Sophie Charlotte).

Rumahnya di Republik Dominika diacak-acak oleh orang yang tak dikenal. Magdala pun terluka parah hingga harus mendapat perawatan serius di rumah sakit.

Muak dengan kehidupannya yang penuh tekanan sebagai pembunuh bayaran, The Killer pun berusaha menyudahi pekerjaannya.

Baca Juga: Pikiran-Rakyat.com Berhasil Meraih Penghargaan Media Daerah Terproduktif di Indonesia dari OJK

Ia mulai mengincar dan membunuh orang-orang yang pernah bekerja bersamanya, termasuk Hodges (Charles Parnell) dan The Expert (Tilda Swinton).

The Killer adalah film yang mengeksplorasi tema-tema seperti kekerasan, moralitas, dan identitas.

Film ini mengajukan pertanyaan tentang apa artinya menjadi seorang pembunuh bayaran dan apakah ada cara untuk keluar dari kehidupan yang penuh kekerasan.

Aksi memukau Michael Fassbender yang dingin dan misterius menjadi daya tarik utama dalam film The Killer.

Film ini mungkin tidak cocok untuk semua orang karena berisi kekerasan yang cukup grafis. Namun, film ini wajib ditonton oleh para penggemar action thriller.***

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Netflix


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah