BTS Buat Sejarah, DNA Jadi MV Boy Grup Kpop Pertama yang Lampaui 1,1 Miliar Penayangan

- 5 Oktober 2020, 09:41 WIB
BTS.*
BTS.* /@bts_bighit/Twitter

JURNAL GAYA - BTS terus membuat sejarah, kali ini melalui video musik (MV) DNA. Dilansir Jurnal Gaya dari Soompi, pada 5 Oktober 2020 sekitar pukul 7:28 waktu Korea Selatan (KST) atau sekitar pukul 5:28 waktu Indonesia Barat (WIB), MV DNA berhasil melampui 1,1 miliar tayangan di YouTube.

Capaian ini menjadikan DNA sebagai MV grup pria Korea pertama yang pernah mencapai prestasi tersebut.

MV lain yang telah mencapai tonggak sejarah serupa di YouTube hingga saat ini adalah Gangnam Style dari PSY, Gentleman dari PSY, dan DDU-DU DDU-DU dari BLACKPINK.

Baca Juga: MV Chicken Noodle Soup J-Hope BTS Feat Becky G Capai 200 Juta Tayangan, Ini Videonya

BTS pertama kali merilis DNA pada 18 September 2017 pukul 18:00 KST, yang berarti bahwa video hanya membutuhkan tiga tahun dan 16 hari untuk melampaui 1,1 miliar penayangan.

Selamat kepada BTS atas pencapaian luar biasa mereka! Tonton lagi, yuk, MV DNA BTS yang baru saja memecahkan rekor tersebut!

Baca Juga: ENHYPEN: BTS, TXT, dan SEVENTEEN Sumber Kekuatan Kami di Masa Sulit

Sebelumnya, video musik (MV) Chicken Noodle Soup J-Hope BTS feat Becky G mencapai 200 juta penayangan di kanal YouTube pagi ini. 

Halaman:

Editor: Nadisha El Malika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x