I Made Wirawan, Supardi, dan Fabiano Beltram Tiga Pemain Pilar Utama Persib

- 10 Desember 2020, 13:07 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts /instagram.com/persib
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts /instagram.com/persib /

Jurnal Gaya -  Memiliki tiga pemain senior yang sudah berpengalaman dalam berbagai pertandingan dan berbagai kondisi pertandingan, sangat menguntungkan bagi Persib.

Pemain-pemain yang sudah berpengalaman umumnya matang pula dalam menjaga kondisi emosi dan mentalnyanya dan bisa membimbing kawan-kawannya di lapangan yang masih belum bisa menjaga mentalitas.

Hal tersebut dikatakan pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts pada suatu kesempatan sebagaimana dikutip dari laman resmi milik Persib bandung.

Baca Juga: Waspadai Hujan Lebat di Daerah Sumatera, Jawa, Sulawesi hingga Papua 

Tiga pemain yang dimaksud Robert yakni I Made Wirawan, Supardi Nasir dan Fabiano Beltrame yang memiliki peran sangat vital bagi timnya. Sebagaimana diketahui, ketiganya merupakan pemain paling senior yang dimiliki Persib saat ini.

Robert beralasan mereka tak hanya unggul dalam kemampuan mengolah si kulit bundar, Made, Supardi, dan Fabiano dinilai juga memiliki mentalitas yang baik saat bertanding. Hal tersebut tak terlepas dari pengalaman panjang dari berbagai ratus pertandingan yang telah dilalui mereka selama karir sepak bolanya.

"Mereka sangat vital di tim ini. Mereka memiliki segudang pengalaman. Yang saya sukai dari ketiganya adalah mereka mampu menjadi contoh yang baik bagi pemain lainnya. Itu sangat penting," ujar Robert, Kamis 10 Desember 2020.

Baca Juga: Beredar Sprindik Terhadap Menteri BUMN Erick Tohir, Ketua KPK: Ini Jelas Palsu

Meskipun tak lagi berusia muda, ketiga pemain tersebut menunjukkan profesionalisme yang tinggi. Itu tentunya sangat berpengaruh terhadap konsistensi performa di dalam pertandingan.

Halaman:

Editor: Qiya Ameena

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x