Wallts Wallet Goods, Dompet Kanvas Buatan Kreator Lokal Bandung yang Eye Catching

- 22 Desember 2020, 08:51 WIB
Wallts Wallet Goods dapat dikenal sebagai pionir dompet canvas yang eye cathing .
Wallts Wallet Goods dapat dikenal sebagai pionir dompet canvas yang eye cathing . /instagram/Instagram

 

JURNAL GAYA - Bandung yang dikenal sebagai surganya ekonomi kreatif, tidak pernah kehabisan ide dan inovasi dari para talentanya terutama di dunia kerajinan.

Seperti salah satunya Wallts Wallet Goods, brand dompet kanvas yang di pelopori oleh Muhammad Adzwin dan Tri Anindya. Adzwin sudah menggeluti dunia usaha sejak duduk di bangku SMA, dari mulai berjualan ke sesama teman hingga menekuni bisnis online sanpai sekarang.

Melihat peluang bisnis online yang begitu besar, pria kelahiran bBandung ini pun tertarik menciptakan produk dompet dengan ciri khas tersendiri.

Baca Juga: Rizky Billar Sebut Wanita Ini Lebih Layak Jadi Wanita Tercantik Dari Pada Lesti,Netizen Ngajak Debat

Adzwin menceritakan proses pembuatan hingga tips bagaimana Wallts Wallet Goods dapat dikenal sebagai pionir dompet canvas yang eye cathing di tayangan “Cerita JONI”, program inspiratif yang membahas seputar usaha, entrepreneur,UMKM, bisnis online dan logistik di kanal youtube.

Adzwin bercerita bahwa awalnya dia merasa tidak ada perkembangan untuk produk dompet terutama di Indonesia. Hal itulah yang membuat dirinya termotivasi menciptakan inovasi,

“Sampai awal 2015 dompet yang dibuat hanya mengandalkan bahan dasar kulit atau kulit imitasi saja, maka Wallts Wallet hadir dengan bahan yang berbeda yaitu pakai kanvas, karena polyster canvas sudah teruji kuat, anti air dan tahan lama”, tutur Adzwin.

Baca Juga: ALDEBARAN BURONAN POLISI, Bawa Kabur Reyna dan Andin ke Bali! Sinopsis Ikatan Cinta 22 Desember 2002

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x