6 Tips Berbelanja Online Jelang Lebaran 2021, Yuk Shopping Sebelum Kehabisan

- 30 April 2021, 12:35 WIB
Ilustrasi berbelanja online sebagai cara untuk mengapresiasi diri.
Ilustrasi berbelanja online sebagai cara untuk mengapresiasi diri. /Pixabay

JURNAL GAYA - Lebaran sudah semakin dekat, saatnya kamu berburu baju baru untuk tampil kece di hari raya. Demi menjaga protokol sehat, yuk kita pilih opsi untuk berbelanja online.

Menjelang libur Lebaran nanti, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat kamu memutuskan untuk berbelanja online. Beda dari jalan-jalan langsung di mal, saat belanja online, ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan.

Tips ini akan bermanfaat untukmu, supaya berbelanja online jadi lebih mudah, aman dan cepat sampai tujuan.

Perhatikan Jadwal Pengiriman Barang

Ketahui Jadwal Operasional Kurir Selama Lebaran
Kurir atau jasa pengiriman pasti ada yang tak beroperasi selama libur Lebaran nanti. Kamu wajib mengetahui jadwal operasional jasa pengiriman.

Baca Juga: Busana Muslim Produk Paling Laku Selama Ramadhan, Kaftan Jadi Incaran pada Lebaran 2021

Optimalkan Aplikasi MBanking atau Dompet Elektronik

Selain jasa pengiriman, bank juga tutup selama libur Lebaran. Agar lebih praktis, gunakan fasilitas online banking atau dompet elektronik  untuk membayar transaksimu.

Pilih Toko Online yang Tetap Buka Hingga Hari Raya

Tidak semua lapak online tetap menerima pesanan saat libur Lebaran. Toko online di Marketplace atau media ssoail biasanya tutup toko menjelang hari raya lebaran.

Jadi, jika kamu memilih barang pilihanmu dimarketplace, perhatikan label khusus yang menandakan toko tetap buka hingga hari raya lebaran.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x