Tampil Cantik Saat Imlek dengan Cheongsam, Warisan Fashion Khas Tiongkok yang Merah Menggoda

- 31 Januari 2022, 18:09 WIB
Rayakan Tahun Baru Imlek dengan Cheongsam, Baju Tradisional Tiongkok yang Merah Menggoda
Rayakan Tahun Baru Imlek dengan Cheongsam, Baju Tradisional Tiongkok yang Merah Menggoda /Unsplash.com/

JURNAL GAYA - Saat perayaan tahun baru Imlek, tak afdol jika kamu tak mengenakan baju Cheongsam yang menjadi ciri khas dan budaya Tiongkok.

Tak hanya tahun baru Imlek, baju Cheongsam juga kerap dikenakan masyarakat keturunan Tiongkok di setiap perayaan hari besar atau pesta.

Untuk menyambut tahun baru Imlek 2022, yuk tampil dress -up dengan baju cheongsam yang kini tampilannya semakin modern dan inovatif.

Diambil dari bahasa kanton, kostum tradisional khas Tiongkok ini juga dikenal sebagai baju qipao.

Baca Juga: Spesial Imlek Cuy! Ada Bocoran Kode Redeem FF 1 Februari 2022: Raih Diamond dan M1887 Jika Beruntung

Ciri khasnya, punya cutting leher tinggi, identik berwarna merah dan cocok dibuat gaun cantik maxi dress yang memikat.

Seperti kebaya, cheongsam juga menjadi pakaian etnik dari bangsa Tionghoa. Di hari raya Imlek, menggunakan baju bermotif Cheongsam menjadi simbol keberuntungan loh.

"Pakai baju cheongsam saat Imlek juga sebagai bentuk penghargaan terhadap warisan tradisi leluhur, dan bagian dari kebiasaan baik di tahun baru biar peruntungan kita cuan," ujar Rita Djali, salahsatu anggota komunitas Tionghoa yang tinggal di Bandung kepada JurnalGaya.com.

Pesona lain dari Cheongsam, busana ini juga bebas dibuat dari berbagai macam bahan. Fashionista bisa meraciknya dengan beragam look, misalnya kain sutra, silky, katun hingga motif batik Indonesia.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x