Intip Gaya Fashion Nasionalisme, Usung Tema Persatuan Indonesia

- 17 September 2020, 16:43 WIB
/Jurnalgaya.com/Akun Instagram @se.indonesia
 

JURNAL GAYA -  Fashion, bisa menjadi  media yang tepat untuk mengekspresikan nasionalisme. Salah satu buktinya bisa dijumpai pda label  SE Indonesia. 

Punya misi mengangkat tema nasionalisme, Nicholas Sean dan Olwen Salim mengenalkan label ini lewat kaus, topi, hoodie dan jogger pants yang desainnya berisi pesan dan gambar persatuan Indonesia.

Intip koleksinya, selain bikin edisi City Series yang bertuliskan nama - nama kota dari Sabang sampai Merauke, SE Indonesia juga mengusung tema nasionalisme dari sablon unik yang diambil dari nominal mata uang paling hits di tanah air. 
 
 
 
 
Misalnya uang koin Rp 100 yang bergambar wayang hingga uang Rp 500 yang bergambar orang utan.

Selain itu, ada juga edisi batik Nusantara yang dibuat selaras dengan maskernya. Meski disebut wastra tradisional, batik SE Indonesia tetap tampil edgy dan kekinian.
 
"Tujuan awalnya sih kita mah bikin brand asli Indonesia yang membawa narasi dan pesan nasionalisme di kalangan milenial. Jadi saat dipakai, baju itu bisa mengangkat local pride dan kebanggan tersendiri," ujar Nicholas Sean kepada JurnalGaya.

Putera sulung Basuki Tjahaya Purnama ini berkilah, sejak dirilis April 2019 Kaus SE Indonesia sudah terjual ribuan piece untuk satu artikel model. Dapat respon yang luar biasa, Sean memastikan  kalau penikmat kausnya saat ini sudah merambah ke segmen usia matang.

"Bidikan awalnya memang menyebarkan narasi nasionalisme di kalangan muda. Tapi belakangan pasarnya melebar," beber Sean.

Di tempat yang sama Olwen juga bercerita soal pasar SE Indonesia yang tengah hits di mancanegara. Menampilkan gambar peta kepulauan Nusantara, kaus buatannya laris manis loh di beberapa negara. Sebut saja Singapura, Malaysia, Dubbai, Australia hingga Kanada.

"Kalau di luar negeri sih banyak yang tertarik gambar peta Indonesia sih. Tapi ke depan kita bakal riset yang buat edisi tematik di dalam negeri. Misalnya seperti kali ini kita jualan di Bandung coba tawarkan kaus dengan gambar ikon heritage Gedung merdeka," paparnya.

Ia juga menambahkan, dengan pemilihan bahan cotton yang sejuk dipakai ia jamin kausnya enggak bikin gerah loh TemanBaik. Sejauh ini, kaus besutan dua startup ini masih dipasarkan secara online dengan banderol antara Rp 175 ribu sampai Rp 300 ribuan per satuan. 

Nah kalau kamu terpincut, pesan saja langsung di media sosial Instagram @se.indonesia ya. Yuk pilih desain dengan warna dan desain yang sesuai selera kamu.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x