Valentino Rossi Resmi Perkuat Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021

- 26 September 2020, 19:48 WIB
Valentino Rossi.
Valentino Rossi. /MotoGP.com/


JURNALGAYA - Valentino Rossi bakal memperkuat Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021. Hal ini diumumkan hari ini, Sabtu 26 September 2020.

Pebalap berusia 41 tahun ini nantinya bakal bersanding dengan Franco Morbidelli untuk membela tim satelit Yamaha tersebut di musim depan.

Kabar kepindahan Rossi dari Monster Energy Yamaha ke Petronas Yamaha SRT sebenarnya bukanlah sesuatu hal yang baru. Sebab sudah sejak lama memang isu tersebut berkembang, terutama semenjak Yamaha menarik Fabio Quartararo untuk ke tim pabrikan.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, Brighton VS Manchester United Tayang di Mola TV

Karena posisi Rossi sudah digeser oleh Quartararo, maka otomatis pembalap berjuluk The Doctor itu tak mendapatkan tempat di tim pabrikan Yamaha. Karena selain mendatangkan Quartararo, Yamaha memutuskan untuk tetap menjalin kerja sama dengan Maverick Vinales.

Kala itu Rossi belum tahu apakah akan bergabung dengan tim satelit Yamaha tersebut atau tidak. Namun, setelah melalui berbagai proses antara Rossi, pihak Yamaha, dan juga tentunya Petronas, rider asal Italia itu memutuskan mau juga bergabung dengan tim tersebut di MotoGP 2021.

Akan tetapi, tak ada juga pengumuman resmi yang diberikan. Rossi mengungkapkan bahwa masih banyak hal yang perlu dibicarakan, karena ia tahu banyak hal akan berubah jika ia memilih pindah dari tim pabrikan ke tim satelit.

Baca Juga: [Update] Kian Melonjak, Pasien Covid-19 di Indonesia Hari Ini Mencapai 271.339 Orang

Jelang balapan MotoGP Catalunya 2020, barulah Rossi memantapkan hatinya untuk pindah dan menandatangani kontrak dengan Tim Petronas Yamaha SRT. Ia akan memulai lembaran baru di musim MotoGP 2021.

"Tim Balap Petronas Yamaha Sepang dengan bangga mengumumkan bahwa Valentino Rossi akan bergabung dengan skuad untuk MotoGP musim 2021."

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x