Everton Kecewa Berat Gagal Permalukan Liverpool, Justru Diselamatkan VAR dari Kekalahan

- 17 Oktober 2020, 21:52 WIB
Laga Everton dan Liverpool Berakhir 2-2. (Foto Twitter @Everton)
Laga Everton dan Liverpool Berakhir 2-2. (Foto Twitter @Everton) /

Menerima umpan dari James Rodriguez, Michael Keane memenangi duel dengan Fabinho dan Roberto Firmino untuk menjebol gawang Adrian.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2020: Sempat Kecelakaan pada FP3, Fabio Quartararo Sukses Raih Pole Position

Bola sebenarnya masih dalam jangkauan Adrian. Hanya saja, sundulan Keane ke pojok kanan atas terlalu keras sehingga sang penjaga gawang tidak mampu berbuat apa-apa. Skor 1-1 ini bertahan hingga wasit Michael Oliver mengakhiri babak pertama.

Liverpool kembali memimpin di menit ke-72 lewat Mohamed Salah. Salah yang hampir tidak melakukan apa-apa sepanjang 70 menit mencetak gol keenamnya musim ini setelah umpan silang Jordan Henderson tidak mampu dibuang dengan baik oleh Yarry Mina.

Tendangan kaki kiri Salah yang mengarah ke kiri bawah membuat Pickford tidak berkutik.

Calvert-Lewin mencetak gol penyama kedudukan untuk Everton di menit ke-81.
Calvert-Lewin mencetak gol penyama kedudukan untuk Everton di menit ke-81.

Tuan rumah tak tinggal diam. Pada menit ke-81, bomber yang tengah naik daun, Dominic Calvert-Lewin mampu menyamakan kedudukan. Top skor sementara Liga Inggris dengan tujuh gol itu menaklukkan Adrian lewat tandukan kepala usai menerima umpan dari Lucas Digne di tiang jauh.

Everton harus bermain dengan 10 orang di menit ke-90 setelah Richarlison mendapat kartu merah. Beberapa saat kemudian, Liverpool mencetak gol melalui Jordan Henderson.

Hanya saja, gol kapten Liverpool itu dianulir karena terjadi offside berdasarkan pemeriksaan VAR. Skor 2-2 pun menjadi hasil akhir.***

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x