LIBURAN Minggu ini, Bawa Anak-Anak ke Komplek Kura-Kura Anyar Bandung Zoo

25 September 2022, 12:08 WIB
Bandung Zoo hadirkan wahana kura-kura baru /JG/Dok. Bandung Zoo

JURNAL GAYA - Liburan di hari Minggu ini ada rencana ke mana nihh? daripada jauh-jauh ke luar kota, coba mampir ke Kebun Binatang Bandung yang sekarang dikenal dengan nama Bandung Zoo.

Kenalkan anak-anak pada keanekaragaman binatang yang ada dan menjadi koleksi Bandung Zoo. 

Hewan-hewan yang biasanya ada di alam liar seperti singa, buaya, harimau, ular, monyet, kera, rusa, kijang, gajah, dan berbagai aneka ragam hewan lainnya, bisa disaksikan dan dikenal pada anak-anak.

Sebagai salah satu pelajaran ilmu hayati atau IPA bagi anak-anak mengenal bebagai jenis kekayaan binatang di Indonesia yang beberapa diantaranya bahkan terancam punah.

Baca Juga: INFO JADWAL SHOLAT Kota Bandung dan Sekitarnya Beserta Doa Setelah Adzan, Minggu, 25 September 2022

Wahana terbaru hadir yakni komplek kura-kura di Bandung Zoo dengan beraneka ragam binatang yang imut-imut dan menggemaskan. Pelan tapi pasti gerakannya lambat di darat tapi lincah saat menyentuh air.

Bandung Zoo yang terletak di Jalan Taman Sari saat ini memiliki Komplek kura-kura terbaru setelah direnovasi besar-besaran oleh tim konservasi dan tim bangunan internal Bandung Zoo.

Komplek kandang kura-kura ini memiliki luas 17m2 x 18m2 terbagi dalam 9 eksibit sesuai dengan kebutuhan dan juga populasi masing-masing reptil tersebut.

Dengan selesainya renovasi ini, Pengunjung lebih nyaman menikmati gerak gerik kura-kura di komplek reptil tersebut.

Selain menggunakan ornamen batu yang di relief dan rumput-rumput alami dan pasir untuk mereka bertelur dan membuat lubang, juga dilengkapi dengan pembatas jenis kaca.

Baca Juga: Pertarungan Rating Drama Akhir Pekan Makin Panas! Three Bold Siblings, One Dollar Lawyer dan The Golden Spoon

Menurut ketua Yayasan Margasatwa Taman Sari, Raden Bisma Bratakusuma, Komplek kandang reptil ini memang menjadi salah satu andalan untuk dilihat oleh pengunjung.

"Bandung Zoo memiliki koleksi yang banyak dan beberapa jenis sangat langka yaitu kura-kura leher panjang. Saat ini Bandung Zoo memiliki koleksi 3 ekor kura-kura leher panjang yang sangat langka", ujar Bisma Bratakusuma cucu pendiri Bandung Zoo.

Saat ini Komplek kandang reptil di Bandung memiliki puluhan ekor kura-kura baik dari dalam dan juga luar negeri. koleksi tersebut sudah dimiliki Bandung Zoo sejak puluhan tahun silam.

Selain menampilkan untuk pengunjung, manajemen Bandung Zoo juga melakukan proses pengembangbiakan jenis kura-kura tersebut.

Perkembangbiakan dilakukan secara alami. Sementara untuk penetasan telur kura-kura dilakukan dengan dua metode, yakni alami dan menggunakan alat tetas (inkubator).

"Terakhir, dua tahun silam menetas sejumlah kura-kura ceper di tempat kami" ungkap Bisma.

Baca Juga: Sinopsis 1BR, Film Horor Hollywood Tentang Seorang Wanita Yang Dipaksa Masuk ke Sebuah Sekte Mengerikan

Saat ini pun tim reptil Bandung Zoo tengah menuju penetasan sejumlah telur. Salah satunya adalah telur ular.

Tim reptil terus meningkatkan kemampuan perkembangbiakan baik secara alami maupun buatan untuk mempertahankan jumlah populasi.

"Ada sejumlah telur yang sedang dalam penetasan secara buatan. Salah satunya adalah telur ular", ungkap Diki Permana, PIC Keeper Reptil Bandung Zoo.

Tim reptil Bandung Zoo memang tengah mengupayakan penetasan beberapa reptil yang bertelur, seperti jenis-jenis kadal dan ular, termasuk juga kura-kura.

"Kami ingin melakukan eksperimen agar mendapatkan update pengetahuan dalam keilmuan breeding reptil. Eksperimen secara sederhana merupakan salah satu langkahnya. " ungkap Diki.

Bandung Zoo terus melakukan langkah - langkah perkembangbiakan di beragam jenis satwa, seperti herbivor, aves, karnivor, primata dan juga reptil.

Anak-anak bisa belajar tentang ilmu biologi, bagaimana seekor binatang bisa berkembang biak dan telur dari sang induk bisa menetas melalui wahana kura-kura terbaru ini.

Jadi, tunggu apa lagi, segera bawa anak-anak ke Bandung Zoo untuk bermain sambil belajar.***

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Bandung Zoo

Tags

Terkini

Terpopuler