Resep Brownies Kukus Bisa Jadi Santapan Takjil Bulan Ramadhan Atau Suguhan Buat Lebaran

- 9 Maret 2023, 06:05 WIB
puding
puding /JG/Fidy/Pixabay

JURNAL GAYA – Resep takjil untuk bulan ramadhan memang selalu dicari oleh sekian banyak orang.

Mereka ada yang membeli takjil di luar, tapi ada juga yang membuatnya di rumah.

Untuk resep brownies ini pastinya dapat dibuat di rumah agar jauh lebih higienis, menjadi takjil untuk bulan ramadhan.

Simak inilah resep takjil untuk bulan ramadhan, yang Jurnal Gaya kutip dari Facebook Ima Mayasari Danmaret 2023.

Resep ini bisa dibuat juga untuk suguhan lebaran bagi sanak saudara yang akan datang ke rumah dan bersilaturahmi.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta, 9 Maret 2023, Kaya Mendadak Hasil Nyamar Jadi Arya, Yuda Semangat Dekati Mimi

Bahan :⁣
6 butir telur⁣
225 gr gula pasir⁣
1/2 sdt sp⁣
100 gr terigu⁣
50 gr coklat bubuk ⁣
25 gr susu bubuk⁣
100 gr minyak goreng⁣
75 gr butter⁣
100 gr dark chocolate, cincang⁣

Filling :⁣
Butter cream secukupnya⁣
Nuttela secukupnya⁣

Baca Juga: Resep Lemon Squash Menyegarkan Cocok Dijadikan Takjil Buka Puasa

Caranya :⁣
- Lelehkan minyak, butter dan dark chocolate, dinginkan, saya microwave.⁣
- Siapkan 2 buah loyang ukuran 26x26x4cm, oles dan alas kertas.⁣
- Panaskan kukusan/klakat, bila menggunakan kukusan biasa bungkus tutup nya dengan serbet agak air tidak menetes ke kue.⁣
- Kocok telur gula dan sp hingga mengembang, kental dan berjejak dengan speed tinggi.⁣
- Kecilkan speed masukan campuran terigu, susu bubuk dan coklat bubuk, aduk rata. atau aduk balik dengan spatula.⁣
- Masukan campuran mentega leleh aduk balik dengan spatula sampai semua tercampur rata.⁣
- Tuang ke dalam 2 buah loyang, kukus masing-masing adonan dengan api kecil sampai matang cukup 10-12 menit saja, angkat.⁣
- Panas-panas balikan ke atas kertas roti yg ukurannya lebih lebar dari cake nya, oles dengan filling bila menggunakan selai, segera gulung dan padatkan, dinginkan dan potong2.⁣

Note :⁣
Menggulung brownies kukus harus dalam keadaan masih panas, karena cake masih lembut dan lentur untuk di gulung, karena saat dingin cake akan lebih memadat dan ketika di gulung akan mudah patah, jika di beri filling butter cream dan campuran Nuttela, gulung dahulu tanpa filling, biarkan dingin, kemudian buka gulungan nya, oles butter cream dan Nuttela dan guling kembali.

Ayo mari segera dicoba.***

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x