Dini Asal Tanggerang Harus Mengakhiri Langkahnya di Masterchef Indonesia S7

- 4 Oktober 2020, 20:37 WIB
Dini peserta yang harus pulang dari Masterchef season 7
Dini peserta yang harus pulang dari Masterchef season 7 /IG Dini
 
JURNALGAYA---Masterchef kembali tayang 
Minggu 4 Oktober ini pukul 16.30 WIB, sebanyak 20 peserta mengikuti berbagai tantangan agar lolos ke tahap selanjutnya.
 
Tentunya, tantangan itu tak akan mudah.  Salah satu tantangan yang diberikan adalah peserta harus memasak menu yang mencerminkan dirinya. 
 
Peserta yang tak bisa menyelesaikan tantangan dengan baik, akhirnya mendapatkan penilain buruk dari tiga juri kece. Yakni, Chef Juna, Chef Renata dan Chef Arnold.
 
Tantangan kedua, adalah para peserta harus memasak makanan favorit ketiga juri saat masih kecil. Yakni, Chef Juna makanan favoritnya gummy bear, brokoli dan mie.
 
 
Saat memasak untuk tantangan tersebut, beberapa peserta tak bisa memasak dengan baik sehingga masuk ke pressure test. Mereka, mendapatkan tantangan mengolah sukun. Ada lima peserta yang masuk pressure test.
 
Berikut peserta yang harus mengikuti pressure test adalah Vicky, Dini, Mariska, Adit dan Hanzel.
 
Mereka, diberi tantangan untuk memasak sukun. Bagi para peserta, rata-rata baru memasak sukun untuk pertama kalinya. Sehingga, mereka terlihat kebingungan.
 
Akhirnya, Vicky membuat sukun goreng dipadukan dengan gula. Mariska, membuat sukun udang goreng, Adit membuta gule sukun, Hanzel membuat kare sukun dan Dini membuat vietnam roll. 
 
 
Awalnya, Tim Juri memilih Adit dan Hanzel, untuk maju ke tantangan selanjutnya. Sehingga, tersisa tiga orang saja. Mariska, Adit dan Dini.
 
Walaupun, ketiga masakan peserta tersebut tak ada yang sempurna, tapi juri memilih Mariska dan Vicky untuk lanjut. Sedangkan Dini (27) asal Tangerang yang berprofesi sebagai Pedagang Sate Taichan, harus mengakhiri langkahnya keluar dari Galeri Masterchef dan kembali ke rumahnya.
 
 

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x