Road Trip ke Sukabumi, Sambangi Destinasi Wisata Berdaya Magis hingga Berburu Kuliner Legendaris

- 3 November 2020, 14:36 WIB
/Geopark Ciletuh_pelabuhan ratu/Gustiana

JURNAL GAYA - Road trip ke Sukabumi, banyak destinasi wisata unik dan menarik yang wajib dieksplor para traveler.

Seperti analogi surga yang tersembunyi, keindahan alam di Sukabumi juga siap menjamu para traveler dengan panoramanya yang dramatis.

Bagi Anda yang memilih road trip alias jalan darat, rute untuk menjangkau Sukabumi terbilang mudah. Lokasinya berjarak 120 km dari ibukota Jakarta, dan para traveler bisa melakukan perjalanan lebih cepat jika melewati Tol Bogor –Sukabumi (Bocimi). Jarak tempuhnya hanya 3 jam saja.

Sementara dari Bandung, road trip ke sukabumi jaraknya sekitar 96 km dengan sensasi perjalanan yang tak kalah menarik bagi para pelancong. Baik dari Jakarta maupun Bandung, pelesiran ke Sukabumi tetap menjadi pelesiran yang mewah dan tak boleh Anda lewatkan.

Banyak hal seru yang bisa Anda eksplor saat menyambangi Sukabumi. Jika destinasi wisata yang berkiblat alam menjadi pilihan, bersiaplah untuk bercengkrama dengan beragam lanskap memikat yang ada di sana.

Menawarkan keindahan pegunungan, lembah, sungai hingga laut, tentunya trek perjalanan darat di Sukabumi juga sangat mengesankan. Melewati jalan yang terjal, penuh tanjakan, turunan dan tikungan yang berkelok-kelok, sensasi inilah yang membuat Anda rindu ingin menyambangi kembali Sukabumi.

Pastikan juga kondisi fisikmu prima karena Sukabumi memiliki sejumlah tempat eksotis yang wajib disambangi. Di kota dan kabupaten paling selatan Jawa Barat ini, Anda bisa menyusuri sejumlah tempat eksotis seperti Geopark Ciletuh yang penuh daya magis, Situ Gunung yang mendamaikan jiwa, menaklukkan jeram di sungai Citarik, atau bersantai di pinggir pantai Pelabuhan Ratu. Semuanya wajib Anda singgahi!

Berikut beberapa destinasi wisata terfavorit di Sukabumi:

1. Geopark Ciletuh

Melancong ke Sukabumi, destinasi pertama yang wajib dijajal adalah Geopark Ciletuh. Meraih predikat sebagai UNESCO Global Geopark (UGG) sejak tahun 2018, destinasi ini menawarkan tempat yang eksotis seperti gunung, air terjun, persawahan, ladang hingga pantainya yang memukau.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x