Profil dan Biodata Devina Hermawan, Chef Cantik Bintang Tamu Junior MasterChef Indonesia Hari Ini

16 Juli 2022, 21:46 WIB
Profil dan biodata Chef Devina Hermawan yang menjadi bintang tamu Junior MasterChef Indonesia Hari ini, 16 Juli 2022 /Instagram @devinahermawan

JURNAL GAYA - Pada acara Junior MasterChef Indonesia (JMCI) hari Sabtu 16 Juli 2022, galeri kedatangan Chef Devina Hermawan.

Chef Devina Hermawan yang merupakan lulusan MasterChef Indonesia season 5, akan hadir dan memasak untuk peserta Junior MasterChef Indonesia.

Para kontestan diberikan tantangan untuk menduplikasi masakan Chef Devina Hermawan, yaitu siomay.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta 16 Juli 2022 Tak Hanya Starla, Keluarganya Sudah Tak Percaya Janji Manis Niko

Devina Hermawan adalah seorang jurutama masak, penulis, dan instruktur memasak asal Indonesia.

Nama Devina Hermawan mulai dikenal masyarakat sejak ia mengikuti ajang MasterChef Indonesia season 5.

Setelah MasterChef, Devina mulai aktif membagikan video resep dan tutorial memasak di kanal YouTubenya yang dikenal dengan ciri khas tips & tricks dan metode anti gagalnya.

Devina juga telah menerbitkan dua buku resep yaitu "Indonesian Fusion Foods" (2019) dan "Yummy! 76 Menu Favorit Anak" (2021).

Perempuan berusia 28 tahun tersebut, sudah memiliki ketertarikan di dunia kuliner sejak masih duduk di bangku SMA.

Setelah lulus SMA, Devina melanjutkan kuliah di jurusan Manajemen Bisnis di Institut Teknologi Bandung, Indonesia.

Selain kuliah, Devina juga menerima permintaan private-dining dan pernah melayani beberapa tokoh nasional tanah air termasuk Susilo Bambang Yudhoyono dan Ridwan Kamil.

Selain menggeluti bidang kuliner, perempuan asal Bandung tersebut juga menekuni dunia modelling.

Bahkan, Devina Hermawan pernah menjadi fashion model untuk beberapa desainer nasional.

Baca Juga: Sinopsis Suami Pengganti 16 Juli 2022, Miliki Rahasia Saka dan Dita di Pasar Malam, Celine Ancam Suami Ariana

Pada tanggal 12 Maret 2022 program memasak Dapur Devina mulai ditayangkan di TVRI.

Acara ini mengulas resep-resep masakan dari berbagai daerah di Indonesia.

Selain itu, Devina Hermawan pun sering melakukan menu kolaborasi spesial.

Pada bulan Desember 2020, Devina bersama dengan Wowteg! dari Sour Sally Group meluncurkan menu kolaborasi spesial Nasi Bungkus Kekinian

Lalu, pada bulan Agustus 2021, Devina bersama dengan Shihlin Taiwan Street Snacks meluncurkan menu kolaborasi spesial Ayam Bumbu Rujak.

Kemudian di bulan Oktober 2021, Devina bersama dengan Steak Hotel by Holycow! meluncurkan menu kolaborasi spesial Steak and Fries Cafe de Paris.

Devina Hermawan pun sering menjadi berbagai duta merek untuk peralatan dan bahan memasak dan iklan televisi.

Baca Juga: LIVE STREAMING Suami Pengganti ANTV 16 Juli 2022, Saka Celaka di Pasar Malam, Yuna Ingat Ramalan Celine

Dikutip Jurnal Gaya dari berbagai sumber, berikut ini adalah biodata Chef Devina Hermawan:

Nama Lengkap: Devina Hermawan
Tempat Tanggal Lahir: Bandung, 11 November 1993
Nama Panggung: Chef Devina Hermawan
Almamater: Institut Teknologi Bandung
Pekerjaan: Jurutama masak, penulis, instruktur memasak
Karya terkenal:
Indonesian Fusion Foods
Yummy! 76 Menu Favorit Anak
Gaya Masakan: Indonesia, Jepang, Barat, Fusion
Tinggi Badan: 170 cm
Program Televisi: Dapur Devina
Nama Suami: Anthony Tjandra
Nama Anak:
Andrew Orham
Audie Orla
Austine Orlene
Penghargaan:
10 Wanita Panutan 2017
Indonesia’s Beautiful Women 2022
Situs web: devinahermawan.com
Kanal YouTube: Devina Hermawan
Akun Instagram: @devinahermawan
Akun Twitter: @hermawan_devina
Akun TikTok: @devina.hermawan

Demikianlah profil dan biodata Chef Devina Hermawan yang hari ini menjadi bintang tamu di Junior MasterChef Indonesia.***

Editor: Deasy Rafianty

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler