Demi Mal Pelayanan Publik Madukara Menteri Tjahjo Kumolo Datang ke Purwakarta

- 7 Desember 2020, 12:47 WIB
MenPAN-RB meresmikan Mal Pelayanan Publik Madukara Kabupaten Purwakarta
MenPAN-RB meresmikan Mal Pelayanan Publik Madukara Kabupaten Purwakarta /Instagram
  1. Demi Mal Pelayanan Publik Madukara Menteri Tjahjo Kumolo Datang ke Purwakarta

JURNAL GAYA -  Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Tjahjo Kumolo, meresmikan mal pelayanan publik (MPP) milik Kabupaten Purwakarta, Senin 7 Desember 2020. Fasilitas publik ini, berada di pusat niaga Jl Jend Sudirman, Purwakarta.

Menpan-RB, Tjahjo Kumolo, mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi langkah dari pemerintah daerah ini, yang bersedia membangun fasilitas pelayanan terlengkap untuk masyarakat. Terlebih, program ini juga sejalan dengan program di Kemenpan-RB yang digulirkan sejak 2017 lalu.

"Sejauh ini, antusiasme pemerintah daerah dalam membangun MPP cukup tinggi," ujar Tjahjo, dalam sambutannya.

Menurutnya, kondisi ini menunjukan niat serta usaha yang baik dari pemerintah daerah, untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas kepada masyarakat. Termasuk di Purwakarta. Pemerintah daerahnya gerak cepat, dalam merealisasikan fasilitas ini.

Sehingga, di akhir 2020 ini, di Kabupaten Purwakarta sudah terwujud gedung mal pelayanan publik (MPP) yang diberi nama MPP Madukara. Sampai saat ini, lanjut Tjahjo, sudah ada 46 kepala daerah yang berkomitmen untuk membangun pusat pelayanan publik ini.

Di Jabar sendiri, baru ada beberapa daerah yang telah meresmikan MPP ini, Purwakarta salah satunya. Menurut dia, MPP menjadi salah satu terobosan untuk menghadirkan ASN modern yang memiliki pola pikir untuk berkinerja tinggi.

Kemudian, selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Sehingga, hal ini bisa berdampak pada tumbuhnya industri mikro dan kecil. Tak hanya itu, MPP merupakan pembaharuan sekaligus suatu langkah strategis dalam perbaikan pelayanan publik yang dikombinasikan dengan penggunaan teknologi informasi.

Inovasi baru dari pemerintah ini hadir untuk mendobrak rutinitas dan menjadi solusi terhadap anggapan bahwa selama ini pelayanan pemerintah memakan banyak waktu, berbelit-belit, dan tidak transparan.

Namun, dengan sistem digitalisasi seperti ini, pelayanan yang dilakukan dipastikan menjadi lebih cepat, mudah, dan terjangkau. Dia juga berharap, MPP juga bisa meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pemberian pelayanan.

Sementara itu, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika mengatakan, pembangunan MPP memang menjadi salah satu programnya. Yakni, program pembangunan yang berkaitan dengan penyelenggaraan pelayanan masyarakat.

Halaman:

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x