Capt Afwan: Setinggi Apa Pun Aku Terbang Tidak akan Mencapai Surga Bila Tidak Shalat Lima Waktu!

- 10 Januari 2021, 12:38 WIB
Profile Picture Capt Afwan
Profile Picture Capt Afwan /Twitter

JURNAL GAYA----Kabar duka, dari dunia penerbangan di awal tahun. Pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan nomor penerbangan SJ182 dikonfirmasi jatuh di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu.

Jatuhnya pesawat Sriwijaya ini menjadi trending topik di media sosial. Bahkan, kapten yang menerbangkan pesawat tersebut, yakni Capten Afwan turut menjadi trending topik.

Baca Juga: Terkait Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ182, Baim Wong: Besok Pun Kita Bisa Dipanggil

Para warganet, ramai-ramai mendoakan Capt Afwan agar Husnul Khotimah. Berbagai doa dipanjatkan oleh warganet. Begitu juga, berbagai hal soal Capt Afwan. Bahkan, ada yang membagikan postingan rekaman video saat Capt Afwan menerbangkan pesawatnya.

Semua warganet pun sepakat kalau Capt Afwan adalah orang yang soleh, dermawan dan tak pernah meninggalkan shalat.

Ada satu postingan dari netizen yang cukup menyentuh. Karena, mengunggah profile picture Capt Afwan yang terakhir. Yakni bertuliskan:

Baca Juga: Tangis Pilu Mantan Pramugari Sriwijaya Air, Novi Syok dan Gemetar: Capt Afwan Selalu Ingatkan Salat

"Setinggi apa pun aku terbang tidak akan mencapai surga bila tidak shalat lima waktu," tulisan itu menjadi caption sebuah gambar Superman yang sedang duduk di antara dua sujud dalam shalatnya.

Salah satu netizen pun berkomentar tentang semua kesolehan Capt Afwan. Seperti yang dituliskan @ theyenicery:

Baca Juga: Jokowi Pantau Terus Perkembangan Jatuhnya Sriwijaya Air, Minta Keluarga Korban Tabah

Halaman:

Editor: Qiya Ameena

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x