Kasus Covid-19 di India Capai 4,3 Juta, Tertinggi Kedua di Dunia

- 9 September 2020, 13:56 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Freepik

JURNALGAYA - India melaporkan 89.706 kasus baru Covid-19 pada Rabu, 9 September 2020.

Kementerian Kesehatan Federal menyampaikan, dengan pertambahan tersebut, jumlah kasus keseluruhan Covid-19 di negara tersebut mencapai 4,3 juta kasus.

Dikutip Antara dari Reuters, Negara Asia Selatan tersebut mencatat jumlah kasus Covid-19 tertinggi di dunia setelah Amerika Serikat, melaporkan lonjakan kasus harian terbesar selama lebih dari sebulan.

Baca Juga: Pendiri Kompas Gramedia Jakob Oetama Meninggal Dunia, Netizen Berduka

Tingkat kematian Covid-19 di India masih relatif rendah, namun mulai menunjukkan tanda-tanda peningkatan, dengan 1.000 lebih kematian harian yang dilaporkan selama delapan hari berturut-turut.

Dalam 24 jam terakhir tercatat 1.115 kematian akibat COVID-19, sehingga totalnya menjadi 73.890, menurut data Kementerian Kesehatan.

Berita sebelumnya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan, dalam sepekan terakhir, India melaporkan kasus baru COVID-19 terbanyak di dunia dengan hampir setengah juta infeksi baru yang mendorong penghitungan global naik satu persen.

"Terjadi peningkatan sembilan persen dibandingkan tujuh hari sebelumnya dan jumlah kasus baru tertinggi secara global," kata WHO.

Editor: Firmansyah

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah