Memasuki Puncak Musim Hujan di Jawa Barat, Waspadai Bencana Banjir dan Longsor di Berbagai Wilayah

- 24 November 2023, 20:39 WIB
Ilustrasi Hujan Lebat
Ilustrasi Hujan Lebat /Ilustrasi: Jumat Ini Ada Potensi Hujan Sedang di Madiun! Cuaca Dominan Cerah Berawan dan Suhu 36 Der/

Baca Juga: Jadwal Sholat di Kabupaten Bogor, Jumat, 24 November 2023, Serta Manfaat Dzikir Pagi dan Petang

Sebelum apel siaga bencana, Pemdaprov Jabar juga telah menggelar rakor penanganan bencana banjir dan tanah longsor dengan berbagai stakeholders. Bey mengatakan, keberhasilan penanggulangan bencana bergantung pada sistem penanggulangan bencana, sarana prasarana penunjang yang mumpuni, serta koordinasi yang baik antar-stakeholders dan masyarakat di wilayah rawan bencana.

Apel siaga diikuti kesatuan keamanan, instansi vertikal, perangkat daerah provinsi maupun kabupaten kota, serta PMI dan relawan bencana. Menurut Kepala BPBD Provinsi Jawa Barat Dani Ramdhan, para stakeholders dibagi delapan klaster.

Mulai dari klaster pencarian dan penyelamatan dengan koordinator Basarnas dibantu TNI/Polri, klaster pengungsian, klaster pendidikan (dinas pendidikan), klaster sarana prasarana (dinas PU dan BBWS), klaster logistik (dinas sosial, Bulog, BPBD), klaster keamanan (TNI/Polri, Satpol PP), klaster perlindungan (Damkar), serta klaster kesehatan dengan koordinator dinas kesehatan.

Selain jajaran pemerintahan, masyarakat pun harus tetap waspada dan dengan segera melaporkan apabila ada bencana di daerahnya ke nomor darurat seperti 112 atau 110 atau kantor kepolisian terdekat.***

Halaman:

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Humas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah