LIBURAN ASYIK! Rekomendasi 5 Film Indonesia Seru yang Tayang Gratis di Vidio, Salah Satunya Ghost Writer 2

23 Mei 2024, 15:22 WIB
Tonton Gratis 5 Rekomendasi Film Indonesia Seru yang Tayang Di Vidio, Salah Satunya Ghost Writer 2 /instagram.com/@ghostwriter2/

JURNAL GAYA - Kabar gembira bagi kamu penggemar film Indonesia karena kini kamu bisa menonton film kesayangan kamu dsdi rumah.

Sebagai OTT lokal, Vidio mendukung tayangan film Indonesia dan terus menambahkan katalog tayangan yang akan menghibur penggunanya.

Berikut ini adalah 5 judul film Indonesia yang tayang di Vidio dan bisa kamu nikmati secara gratis setelah mengunduh aplikasinya di Play Store.

Bukan Cinderella

Poster film Bukan Cinderella, dibintangi oleh Fuji akan tayang di Vidio

Film Bukan Cinderella yang telah tayang di bioskop Indonesia pada tahun 2022 lalu telah hadir di Vidio.

Film bergenre drama komedi romantis ini dibintangi oleh Fujian Utami dan Rafael Adwel, yang juga menjadi debut dari Fujian Utami dalam berperan di film layar lebar.

Bukan Cinderella merupakan adaptasi dari cerita Wattpad populer karangan Dheti Azmi dan telah dibaca lebih dari 11 juta kali.

Sang sutradara, Adi Garin, mempercayai Fuji sebagai pemeran utama meskipun belum memasuki satu tahun di dunia akting pada saat itu karena karakter pemeran utama tidak jauh berbeda dengan karakter asli Fuji.

Mengisahkan tentang seorang gadis SMA bernama Amora Olivia (Fujian Utami), sosok perempuan yang dikenal tangguh dan menyukai keributan.

Amora yang menginginkan sebuah sepatu, akhirnya berhasil mendapatkan sepatu impiannya setelah bekerja keras dan menabung,

Lalu, Amora menyadari bahwa sepatu yang ia miliki tertukar sebelah dengan sepatu milik orang lain. Amora pun bertekad mencari sepatunya yang tertukar.

Dalam perjuangan mencari sepatunya, Amora bertemu dengan Adam (Rafael Adwel), sang ketua osis dengan sosok dingin, yang terganggu dengan kebisingannya saat mencari sepatu yang tertukar.

Apakah perselisihan antara Amora dan Adam akan berubah menjadi hubungan benci dan cinta? Saksikan Bukan Cinderella pada Kamis, 23 Mei 2024 hanya di aplikasi Vidio.

Berikut link untuk menontonnya: Link Streaming Nonton Bukan Cinderella 

From London To Bali

Film From London to Bali akan tayang di Vidio tangkap layar

Film Indonesia From London To Bali yang sebelumnya sudah ditayangkan di bioskop pada 2017 lalu kini sudah hadir di Vidio.

Starvision Plus mempercayakan Fajar Bustomi dan Angling Sagaran untuk duduk di bangku sutradara, dengan mengusung genre komedi romantis yang akan membawa penonton keliling Bali dan London.

From London To Bali diperankan oleh sejumlah bintang ternama tanah air, seperti Ricky Harun, Jessica Mila, Nikita Willy, dan Kimberly Ryder.

Mengisahkan Lukman (Ricky Harun), seorang pria yang ditinggal kekasihnya, Dewi (Jessica Mila), menempuh pendidikan di London, Inggris.

Kesedihan Long Distance Relationship yang dirasakan Lukman membuat ia rela bekerja serabutan sebagai escort di Bali demi menyusul kekasihnya di London.

Sementara itu, di London, Dewi yang bersahabat dengan Suzan (Kimberly Ryder), mulai terbawa arus hingga membuat kesetiaannya kepada Lukman berubah.

Melalui Suzan, Dewi dikenalkan dan mulai berteman dengan Sean (Max Palmer), seorang pria warga negara asing. 

Menyusul ke London, Lukman harus kecewa mengetahui Dewi yang tidak setia. Lukman akhirnya memutuskan kembali ke Bali dengan perasaan sakit hati.

Sepulangnya Lukman ke Bali membuat ia bertemu dengan Putu (Nikita Willy), seorang perempuan lokal asli Bali. Perkenalan mereka pun berlanjut, hingga Lukman kini mulai membuka hati padanya. 

Di sisi lain, Dewi yang dikhianati oleh Suzan akhirnya memutuskan kembali ke Bali untuk menemui Lukman. Kehadirannya Dewi di Bali membuat Lukman harus memilih antara Dewi dan Putu.

Untuk mengetahui siapa yang akan Lukman pilih, saksikan film From London To Bali yang telah tayang pada Kamis, 23 Mei 2024 di aplikasi Vidio. 

Berikut link untuk menontonnya: Link Streaming Nonton From From London To Bali 

Dear Nathan Thank You Salma

Film Dear Nathan Thank You Salma tayang di Vidio Instagram/@thankyousalmafilm

Penutup dari trilogi Dear Nathan, yaitu film Dear Nathan Thank You Salma yang telah ditayangkan di bioskop pada 2022 lalu, akan segera hadir di Vidio.

Film yang diadaptasi dari novel karangan Erisca Febriani ini kembali menghadirkan Jefri Nichol dan Amanda Rawles selaku pemeran utama, melanjutkan kisah cinta mereka sebagai Nathan dan Salma.

Tak hanya itu, Dear Nathan: Thank You Salma juga menghadirkan pemeran baru, yaitu Indah Permatasari sebagai Zanna dan Ardhito Pramono sebagai Afkar.

Di bawah arahan sang sutradara, Kuntz Agus, film ini membawa warna-warna baru yang belum pernah ditampilkan dalam trilogi Dear Nathan yang sebelumnya dan sukses menjadi film penutup yang sempurna menurut para penggemarnya.

Dear Nathan: Thank You Salma kembali melanjutkan kisah Nathan (Jefri Nichol) dan Salma (Amanda Rawles) yang sekarang telah memasuki jenjang perkuliahan.

Keduanya disibukkan dengan dunia aktivisme sosial dan memiliki prinsip yang berbeda dalam bersuara.

Nathan yang memilih untuk langsung turun ke jalan untuk berdemonstrasi dan Salma yang memilih untuk berekspresi secara digital. Hal tersebut menyebabkan hubungan mereka menjadi renggang.

Di tengah itu, Nathan juga dihadapkan oleh masalah yang dialami oleh teman kuliahnya, Zanna (Indah Permatasari), yaitu pelecehan seksual.

Demi menjaga privasi Zanna, Nathan harus merahasiakan masalah ini kepada siapa pun, termasuk Salma.

Masalah lain kembali muncul akibat kehadiran Afkar (Ardhito Pramono), seorang musisi dan kakak tingkat Salma yang tampak tertarik dan mulai mendekati Salma.

Akankah Nathan tetap memperjuangkan cintanya kepada Salma, atau malah sebaliknya? Saksikan Dear Nathan: Thank You Salma yang akan hadir pada Kamis, 23 Mei 2024 di aplikasi Vidio.

Berikut link untuk menontonnya: Link Streaming Nonton Dear Nathan: Thank You Salma 

Critical Eleven

Film Critical Eleven akan tayang di Vidio Foto: Tangkapan Layar @starvisionplus Instagram

Film Critical Eleven, yang diadaptasi dari novel ternama karangan Ika Natassa, akan segera hadir di Vidio.

Film karya Monty Tiwa dan Robert Ronny ini sukses menggaet dua bintang ternama, Reza Rahadian dan Adinia Wirasti.

Melalui film ini, penonton akan diajak berpindah ke tiga tempat yaitu New York, Lamongan, dan Jakarta.

Judul Critical Eleven diambil dari 11 menit kritis dalam penerbangan, yaitu 3 menit setelah take off dan 8 menit menuju landing.

Cerita ini juga mengisahkan mengenai 11 menit penting dalam pertemuan pertama antara Anya (Adinia Wirasti) dan Ale (Reza Rahadian). 

Critical Eleven bercerita mengenai Anya yang jatuh cinta kepada Ale sejak 3 menit pertama saat mereka bertemu di penerbangan Jakarta-Sydney.

Sejak pertemuan itu, bukan hanya Anya yang menaruh hati, ternyata Ale juga menyadari bahwa ia terpikat dengan pesona Anya saat 8 menit sebelum pertemuan mereka berakhir.

Mereka berdua jatuh cinta dan memutuskan untuk lanjut ke jenjang pernikahan. Keputusan besar tersebut membuat mereka harus melakukan pengorbanan, yaitu pindah ke New York.

Kota yang tidak pernah tidur ini membawa cerita baru dalam kehidupan mereka yaitu kehamilan Anya.

Namun, Ale dan Anya dihadapkan pada sebuah peristiwa yang menguji hubungan keduanya, membuat mereka meragukan cinta dan terjebak dalam konflik ego.

Ale dan Anya harus memilih, menyerah dalam kemarahan atau bertahan dalam sebuah ketidakpastian.

Bagaimana akhir kisah dari perjalanan cinta Ale dan Anya? Saksikan film Critical Eleven mulai tanggal 30 Mei 2024 hanya di Vidio!

Berikut link untuk menontonnya: Link Streaming Nonton Critical Eleven

Ghost Writer 2

FIlm Ghost Writer 2 tayang di Vidio

Tayangan Indonesia Ghost Writer 2 yang sebelumnya sudah ditayangkan di bioskop pada 2022 lalu kini sudah hadir di Vidio.

Film berdurasi kurang dari 2 jam ini kembali menghadirkan Tatjana Saphira sebagai pemeran utama, yang ditemani oleh Deva Mahenra dan Endy Arfian.

Starvision Plus membawa komika Muhadkly Acho untuk duduk di kursi sutradara melanjutkan Bene Dion Radjaguguk yang telah sukses menggarap film pertama Ghost Writer.

Menjadi debut pertamanya sebagai sutradara dan aktor, Muhadkly Acho sukses menyajikan alur cerita yang runut. Dengan genre komedi horor, Ghost Writer 2 tampil menyenangkan dua kali lipat dari yang pertama.

Mengisahkan kelanjutan film sebelumnya, Naya (Tatjana Saphira) kini telah sukses menjadi penulis novel best seller bernuansa horor, yang juga sekaligus dikenal sebagai seorang cenayang.

Citranya yang buruk membuat Naya risih dan ingin mengubah pandangan masyarakat kembali menjadi Naya, sang penulis novel.

Naya akhirnya meminta Alvin (Ernest Prakasa) untuk mengenalkannya kepada seorang novelis populer yaitu Kirana Widuri (Djenar Maesa Ayu).

Di sisi lain, Naya yang sudah berencana menikah dalam 3 bulan mendatang dengan kekasihnya, Vino (Deva Mahenra), harus diterpa musibah yang merenggut nyawa Vino dan membuat sosok hantu pria ini bergentayangan.

Mulanya hanya adik Naya, Darto (Endy Arfian), yang hanya bisa melihat hantu Vino. Namun akhirnya, sebuah kalung peninggalan Vino membuat Naya dapat melihat hantu Vino.

Tak berjalan lama, kebahagiaan Naya dan hantu Vino terganggu karena diteror oleh sosok hantu jahat, bernama Siti.

Bagaimana Naya, Darto, dan hantu Vino akan menghadapi teror yang semakin mencekam ini? Saksikan film Ghost Writer 2 yang akan tayang pada Kamis, 23 Mei 2024 di aplikasi Vidio.  

Berikut link untuk menontonnya: Link Streaming Nonton Ghost Writer 2

Manakah di antara 5 film Indonesia di atas yang ingin kamu tonton di Vidio?***

Editor: Deasy Rafianty

Terkini

Terpopuler