Pernah Caesar, Ternyata Ini Alasan Sabai Dieter Morscheck Putuskan Lahiran Normal

1 November 2020, 18:12 WIB
Sabai Dieter Morscheck bersama anak keduanya /Ringgo Agus Rahman

JURNAL GAYA - Sabai Dieter Morscheck baru saja dikaruniai anak kedua. Bayi berjenis kelamin laki-laki itu diberi nama Curtis Ziggy Mars Morscheck. Ia lahir pada 30 Oktober 2020 lalu.

Sang suami, Ringgo Agus Rahman membagikan sebuah postingan di akun Instagramnya, ia menjelaskan jika anak keduanya lahir dengan vaginal birth after caesarean (VBAC).

Sedikit informasi, sebelumnya Sabai sempat melahirkan anak pertamanya, Bjorka Dieter Morscheck melalui operasi caesar.

Baca Juga: Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil Unggah Foto Berdua, Resmi Pacaran?

Baca Juga: Sah, Elly Sugigi Menikah dengan Brondong Bernama Aher

Lewat postingannya itu, Ringgo mengungkapkan alasan mengapa istrinya ingin melahirkan dengan normal. 

"Awal-awal waktu bojo hamil anak kedua memang bojo pengen lahir secara normal dengan alasan 'penasaran' karena belum pernah, tapi juga ga ngotot 'harus normal'.. kalo bisa aja dan memungkinkan aja sih," tulisnya.

"Kita pikir istilah lahiran normal, sekarang itu VBAC bahasa kerennya, baru tau googling pas Sabai bukaan 1, oohh ternyata artinya itu toh, tanpa ada persiapan sebelumnya yang gimana-gimana karena situasi pandemi agak sulit sepertinya mau olahraga hamil, keluar rumah dll," sambung Ringgo.

Baca Juga: 7 Foto Pernikahan Tata Janeeta yang Gunakan Adat Jawa, Foto Mas Brotoseno Mana?

Bagi Ringgo, melahirkan secara normal atau caesae sebenarnya sama-sama spesial. Namun menurutnya yang terpenting adalah buah hatinya terlahir dengan kondisi sehat. 

"Buat saya dan bojo, lahiran dengan cara caesar dan normal sama-sama spesial, sama-sama perjuangan yang seru yang menghasilkan anak yang sempurna buat saya dan bojo, yang paling penting buat saya mah.. istri dan anak saya harus sehat dengan cara apa pun," ungkapnya.

Ringgo kemudian menambahkan bagian terpenting lainnya adalah saat suami yang haeus membayar semua biaya melahirkan

Baca Juga: Makin Penasaran, Mengapa Natasha Wilona Tiba-Tiba Pamit dari Sinetron Anak Band?

"Yang penting ibu mau melahirkan mah tenang-tenang aja... biar suami yang ribet soal biaya dll, minta makanan sama suami yang paling enak walopun belinya jauh.. ibu melahirkan mah berhak mendapatkan ituuuu... sikat buuu... ayo minta macem-macem sama suaminya hayoooooo... repotin suaminya hayooooo," terangnya dengan caption bercanda.***

Editor: Dini Yustiani

Tags

Terkini

Terpopuler