SUTET Terganggu, Sebagian Jakarta Mati Lampu dan Ga Ada Sinyal, Netizen Galau

- 1 November 2020, 16:26 WIB
SUTET ilustrasi
SUTET ilustrasi /

JURNALGAYA - Sebagian Jakarta mati lampu bahkan tidak ada sinyal. Hal tersebut membuat netizen heboh dan menyampaikannya di media sosial Twitter.

"ujan deres, mati lampu dr pln, provider tidak bekerja. Apa yang akan saya gen z lakukan? wkwk (wkwk)," ujar @peekyapoo.

Penyebab matinya listrik karena empat Saluran Udara Tegangan Extra Tinggi ( SUTET) di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya mengalami gangguan pada Minggu.

Akibat Hujan deras disertai sambaran petir sebelumnya, sejumlah daerah di Jakarta dan sekitarnya mengalami pemadaman.

Baca Juga: UMP DKI Jakarta 2021: Tidak Semua Kegiatan Usaha Naik, Cek di Sini

Saat ini sejumlah wilayah sudah berangsur menyala kembali, di antaranya cawang, Duren Tiga, Mampang, Danayasa, SCBD, Kemang,
Ancol, Angke, Setiabudi, Senen, Gambir, Cempaka Mas, Cempaka Putih.

Sebelumnya diinformasikan bahwa gangguan terjadi pada Saluran Udara Tegangan Extra Tinggi ( SUTET) 500 KV pada pukul 12.58 WIB. SUTET yang mengalami gangguan yakni:
SUTET Muara Tawar - CIBATU
SUTET DEPOK - CIBINONG
SUTET CAWANG - Muara Tawar
SUTET bekasi tambun

PLN mohon maaf atas padamnya aliran listrik yang dialami oleh sebagian wilayah Jakarta.

Baca Juga: Link Live Streaming Big Match Manchester United vs Arsenal di Mola TV

Halaman:

Editor: Firmansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x