Longsor CImanggung Sumedang, Basarnas Perpanjang Masa Operasi Pencarian

- 16 Januari 2021, 13:26 WIB
Tim SAR gabungan terus melakukan pencarian korban bencana longsor di Kampung Bojong Kondang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Tim SAR gabungan terus melakukan pencarian korban bencana longsor di Kampung Bojong Kondang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. /Dok SAR Bandung

Basarnas Perpanjang Operasi Pencarian Korban Longsor di Sumedang Jabar
Editor: Ferro Maulana


JURNAL GAYA - Longsor di Desa Cihanjuang Kec Cimanggung Kabupaten Sumedang, sudah berjalan hampir satu minggu lamanya. Tim gabungan sudah berhasil menemukan 25 orang korban yang ditemukan meninggal dunia.

Masih ada korban yang belum ditemukan oleh tim gabungan bersama Basarnas. 

Total ada 15 orang korban yang masih belum ditemukan tubuhnya dari reruntuhan bangunan atau longsoran tanah.

Baca Juga: Total Ditemukan 25 Korban Meninggal Longsoran Cimanggung Sumedang, Masih 15 Orang Hilang

Atas alasan tersebut dan permintaan berbagai pihak keluarga korban, Badan SAR Nasional (Basarnas) memutuskan untuk memperpanjang masa operasi pencarian dan pertolongan atau search and rescue (SAR) atas korban longsor Sumedang.

Kepala Basarnas Bandung Deden Ridwansah mengungkapkan perpanjangan itu telah sesuai SOP lantaran ada belasan korban yang tertimbun usai longsor terjadi di Dusun Bojong Kondang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

"Banyak keluarga korban yang meminta pencarian diperpanjang tiga hari. Total korban yang belum ditemukan 15 orang," ujarnya kepada wartawan di lokasi bencana, Sabtu, 16 Januari 2021. 

Baca Juga: Mbak You Ramal Jokowi Akan Lengser 201, Ferdinan Hutahaean Geram: Yangb Disampaikannya Kebohongan

Halaman:

Editor: Qiya Ameena

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x