Seruan Boikot Indosiar jadi Trending, Ternyata Berkaitan dengan Piala Presiden 2022, ini Penjelasannya

- 19 Juni 2022, 12:00 WIB
Seruan Boikot Indosiar jadi Trending, Ternyata Berkaitan dengan Piala Presiden 2022, ini Penjelasannya
Seruan Boikot Indosiar jadi Trending, Ternyata Berkaitan dengan Piala Presiden 2022, ini Penjelasannya /Instagram/

 


JURNAL GAYA - Salah satu stasiun televisi swasta nasional di Indonesia, yakni Indosiar kini tengah mendapat kecaman dari netizen.

Diketahui Jurnal Gaya dari akun Twitter @rizkyyyfaisal, jika pihak stasiun televisi Indosiar menayangkan siaran pertandingan sepakbola Piala Presiden 2022 diatas pukul 8 malam WIB atau lebih tepatnya pukul 20.30 WIB.

Hal ini amat disayangkan oleh para pecinta bola di tanah air, karena pihak Indosiar dinilai hanya mementingkan rating saja serta sinetron FTV yang mengandung banyak iklan.

Oleh karena itu, tagar Boikot Indosiar menjadi trending topik nomor 1 di Twitter sebagai bentuk protes keras dari para pecinta bola terhadap stasiun televisi swasta nasional tersebut.

Baca Juga: Jadwal Film Bioskop Hari Ini, Minggu 19 Juni 2022 di Transmart Bogor XXI Beserta Harga Tiketnya

Banyak juga dari netizen yang tinggal di zona waktu yang berbeda mengeluhkan, jika Indosiar berada dalam zona WIB yakni 20.30 WIB maka mereka yang tinggal di zona waktu “WITA” akan disiarkan pada pukul 22.00 WITA.

“Betul sih, tadi nobar barito kick off jam 21.30 (di bjm WITA), pulangnya nyampe rumah pukul 00.30 WITA. Jalanan dah pada sepi, rawan banget,” kata akun @dhe***.

Beberapa di antara netizen juga mengatakan, jika kualitas siaran di Indosiar lebih buruk dari stasiun televisi swasta nasional lainnya.

“Jangan lupa, kualitas penyiaran juga wajib ditingkatkan. ini 2022 penyiaran masih kaya sampah. kalah ama antv tahun 2000an," kata akun @jaka***

Baca Juga: YES! Naysila Mirdad Dikabarkan Akan Bergabung ke Sinetron Aku Bukan Wanita Pilihan RCTI

Ada juga netizen yang mengatakan, jika dia tidak bisa tidur saat malam hari karena lampu penerangan di stadion yang dipakai untuk pertandingan sangat terang.

“Di Samarinda mainnya pukul 22.00 malam. Aku mau tidur gak bisa, lampu stadion segiri kelewat terang.” kata akun @rez***

Dan ada juga yang mengeluhkan bagaimana siaran live streaming di Vidio banyak sekali tayangan iklan, meskipun sudah beralih ke premium.

“Nonton Indosiar di Vidio masa harus beli premium? Giliran sudah pakai premium masih saja iklan nongol,” kata akun Instagram @oriz***

Editor: Dini Yustiani

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x