Kembali Luncurkan Film Horor, Susanti Dewi dan Lele Laila IDN Pictures Jabarkan Bedanya Cerita Inang dan Qorin

- 10 November 2022, 06:09 WIB
Kembali Luncurkan Film Horor, Susanti Dewi dan Lele Laila IDN Pictures Jabarkan Bedanya Cerita Inang dan Qorin
Kembali Luncurkan Film Horor, Susanti Dewi dan Lele Laila IDN Pictures Jabarkan Bedanya Cerita Inang dan Qorin /Instagram @zulfamaharani/

JURNAL GAYA - Meluncurkan dua film horor dalam jarak berdekatan? Kenapa tidak? Susanti Dewi dan Lele Laila dari IDN Pictures menjelaskan tentang bedanya film Inang dan Qorin.

Inang dan Qorin merupakan dua film horor terbaru dari IDN Pictures. Susanti Dewi dan Lele Laila mengkonfirmasi perbedaannya.

Susanti Dewi dan Lele Laila dari IDN Pictures mengungkapkan perbedaan dari Inang dan Qorin di bawah ini.

Seperti dilansir dari Antara News, Head of IDN Pictures & Produser Qorin, Susanti Dewi, mengungkapkan rahasianya saat dijumpai di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Selasa, 8 November 2022 lalu.

Baca Juga: Jadwal Sholat Kota Yogyakarta, Kamis, 10 November 2022, beserta Doa Setelah Adzan dan Keutamaannya

"Kalau sebelumnya kita di film Inang mengangkat sebuah mitos Rebo Wekasan, kali ini kami mengangkat sebuah cerita tentang makhluk Tuhan. Jadi memang nyata adanya di sekitar kita," katanya.

Sementara, Lele Laila, penulis film Qorin, juga menceritakan bahwa ide dari cerita ini telah lama ia dan Susanti simpan.

Ide tersebut pertama kali muncul ketika keduanya sedang membicarakan tentang sosok jin bernama Qorin yang sesungguhnya ada dan selalu mendampingi manusia hingga akhir hayat.

Ide tersebut begitu membekas dalam diri Lele Laila sampai dia lalu mewujudkannya dalam film horor terbaru dari IDN Pictures tersebut.

"Kita bersahabat sudah cukup lama (dengan Susanti Dewi). Jadi kita sering bertemu bareng. Terus ada satu dua kali kita ngomongin tentang kita tuh sebenarnya punya pendamping loh di samping kita. Ada namanya jin qorin. Terus gimana ya kalau tiba-tiba qorin ini menguasai diri kita," ungkap Lele Laila.

Baca Juga: Jadwal Sholat Kota Semarang, Kamis, 10 November 2022, beserta Doa Setelah Adzan dan Keutamaannya

Melalui film Qorin, ada pesan yang ingin mereka sampaikan. Yaitu bahwa ada atau tidaknya sosok tersebut, manusia memang memiliki sisi baik dan buruk.

Selain itu, sisi menyeramkan pada film ini juga tidak melulu hanya terletak pada hantunya. Waah, jadi penasaran nggak, sih?***

Editor: Dini Budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah