Usai Terlibat Skandal dengan Seo Ye Ji, Penampilan Kim Jung Hyun di Drama Kokdu Tetap Dinantikan

- 23 Februari 2023, 12:01 WIB
Usai Terlibat Skandal dengan Seo Ye Ji, Penampilan Kim Jung Hyun di Drama Kokdu Tetap Dinantikan
Usai Terlibat Skandal dengan Seo Ye Ji, Penampilan Kim Jung Hyun di Drama Kokdu Tetap Dinantikan /KBIZoom

JURNAL GAYA- Usai terlibat skandal dengan Seo Ye Ji, kini aktor Kim Jung Hyun kembali bermain serial drama Korea terbaru.

Nama Kim Jung Hyun menuai kecaman dari netizen lantaran kasus skandalnya bersama Seo Ye Ji.

Diberitakan aktris cantik Seo Ye Ji menjadi penyebab Kim Jung Hyun berperan tidak profesional di drama Korea “Time” tahun 2018.

Baca Juga: Sempat Dicover oleh Jungkook BTS, Begini Lirik Lagu Unholy dari Sam Smith

Diketahui aktor Kim Jung Hyun menolak melakukan adegan kontak fisik dengan Seohyun SNSD karena larangan dari Seo Ye Ji.

Lalu akhirnya, Kim Jung Hyun kembali bermain drama Korea terbaru setelah skandalnya dengan Seo Ye Ji. Sebelumnya, Kim Jung-hyun telah lama hiatus dari dunia hiburan Korea.

Kini diketahui aktor Kim Jung Hyun telah comeback lewat drama Korea baru berjudul “Kokdu: Season of Deity (2023)” dengan lawan main Lim Soo Hyang.

Meskipun sempat tuai kritikan pedas dari publik, pesona Kim Jung Hyun dalam drama “Kokdu: Season of Deity (2023)” berhasil memikat hati penonton.

Pada tanggal, 21 Februari, Story J Company mengungkap beberapa potongan adegan di balik layar dari aktor Kim Jung Hyun, yang memainkan dua peran Kokdu dan Do Jin Woo.

Baca Juga: Bikin Naik Darah! Ini Dia Deretan Drama Korea Tentang Perselingkuhan: Nomor 3 Paling Menguras Emosi

Dalam foto yang telah dirilis terlihat sorotan mata Kim Jung Hyun penuh kasih sayang sambil tersenyum ramah.

Foto tersebut berhasil menarik perhatian penonton lewat sisi sisi tenang dan pendiam. Sifat ini tidak seperti Kokdu yang sering menunjukkan berbagai ekspresi wajah yang keras.

Sementara itu, pesona visual karismatik dari Kim Jung Hyun juga memikat hati para penonton.

Dalam serial drama Kokdu, Kim Jung Hyun dinilai telah berhasil membuat para staf kagum saat ia serius membenamkan dirinya dalam karakter Kokdu tepat setelah kamera dinyalakan.

Selain itu, Kim Jung Hyun selalu terlihat dengan naskah di tangannya. Dia terus melatih dialognya di lokasi syuting dan membuktikan hasrat aktingnya setiap saat.

Dengan penampilannya yang penuh semangat, Kim Jung Hyun dengan sempurna menyelesaikan adegan darurat Do Jin Woo di episode 7 sehingga meningkatkan antusias penonton.

Kim Jung Hyun berusaha menunjukkan berbagai transformasi karakter dengan latihan menyeluruh di belakang kamera.

Baca Juga: Bikin Excited! Dari Season 2 Hingga Debut Baru, Berikut 16 K-drama Netflix yang Dirilis di Tahun 2023

Secara khusus, karakter Kokdu dan Do Jin Woo cukup membuat penonton merasakan betapa banyak pemikiran dan upaya Kim Jung Hyun lakukan untuk bisa mengekspresikan kedua karakter tersebut secara maksimal.***

 

 

Editor: Dini Budiman

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah