Buku Harian Milik Ibunya Jadi Inspirasi Rizky Febian Membuat Lagu

- 8 Oktober 2020, 10:41 WIB
Rizky Febian jadikan buku harian ibunya sebagai inspirasi membuat lagu
Rizky Febian jadikan buku harian ibunya sebagai inspirasi membuat lagu /Rizky Febian

JURNAL GAYA - Ibunda Rizky Febian, Lina Zubaedah telah berpulang pada Januari 2020 lalu. Namun, Iky biasa ia disapa menceritakan jika dirinya menemukan buku harian milik ibunya yang disembunyikan.

Hal ini diketahui saat ia berbincang di channe YouTube The Sungkars Family beberapa waktu lalu.

"Jadi, faktanya ternyata pas mama enggak ada beberapa bulan kemudian, kami sekeluarga menemukan satu buku diary yang ada di tahun 2016," ujarnya.

Iky pun baru mengetahui bahwa ternyata ibunya memang suka menulis. Ia pun membaca cerita romantis yang dituliskan amarhumah.

"Aku bikin lagu Jejak kemarin pure aku ceritakan kisah cinta romantis dari seorang ayah dan mama. Semua aku bikin satu album. Dan ternyata pas aku lihat buku diary ada sangkut pautnya. Pada tahun 2016 itu mama nulis 'aku tuh rindu di sini' pas ayah lagi di Jakarta," ungkapnya.

Iki sangat bersyukur karena bisa menemukan buku harian milik mendiang.

"Wow! Di situ aku kayak Alhamdulillahnya masih diberikan kenangan-kenangan yang masih bisa aku simpan," tuturnya.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x