Piala Menpora 2021 Akan Dibuka Langsung Menpora Zainuddin Amali di Stadion Manahan Solo

12 Maret 2021, 22:20 WIB
Menteri Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia (BUMN) Erick Thohir bersama Menteri Pemuda dan Olaharga (Menpora) Zainudin Amali. /Dok. Kemenpora.go.id/Putra

JURNAL GAYA - Pelaksanaan Piala Menpora 2021 tinggal menghitung hari, semua persiapan telah dilakukan, pembagian grup telah selesai, dan pembukaan sedang dipersiapkan.

Pembukaan Piala Menpora 2021 ini sendiri akan dilaksanakan di Stadion Manahan Solo, yang baru saja memiliki Wali kota baru yang selesai dilantik, Gibran Rakabuming Raka, yang juga merupakan putra sulung dari Presiden Joko Widodo.

Menurut Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali akan membuka turnamen pramusim Piala Menpora 2021 pada 21 Maret di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

"Insya Allah Pak Menpora yang akan membukanya," kata Sudjarno ketika dihubungi ANTARA Jumat, 12 Maret 2021.

Baca Juga: Pertandingan Menarik Antara Arema vs Tira Persikabo, Akan Menjadi Laga Pembuka Piala Menpora 2021

Persiapan rangkaian pembukaan hampir rampung dilakukan dan PT LIB (Liga Indonesia Baru) sebagai penyelenggara telah menggelar simulasi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 di Stadion Manahan hari ini.

Simulasi ini sendiri dilakukan agar protokol kesehatan (Prokes) diterapkan dengan baik pada saatnya nanti.

"Itu simulasi kecil untuk mematangkan semuanya. Pokoknya maksimal ada 299 orang di stadion dan di zona 1, 2 dan 3 wajib di-swab termasuk pejabat VIP," kata Sudjarno menjelaskan.

Baca Juga: Terbongkar, KLB Deli Serdang Banyak Dihadiri Kader Partai Lain

Turnamen pramusim Piala Menpora ini rencananya akan digelar pada 21 Maret sampai 25 April yang diawali dengan pertandingan Arema FC melawan Tira Persikabo.

Pemenang pertama Piala Menpora 2021 akan mendapatkan hadiah uang tunai sejumlah Rp2 miliar.***

Baca Juga: Tips Sehat Bugar Walau Olahraga dari Rumah

 

Editor: Qiya Ameena

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler