Mengenal Face Yoga, Ritual Sehat yang Ampuh Hempaskan Stres hingga Percantik Kulit Wajah

- 16 Desember 2022, 09:55 WIB
Mengenal Face Yoga, Ritual Sehat yang Ampuh Hempaskan Stres hingga Percantik Kulit Wajah
Mengenal Face Yoga, Ritual Sehat yang Ampuh Hempaskan Stres hingga Percantik Kulit Wajah /Novee AL/

JURNAL GAYA-Yoga tak sebatas mengolah tubuh, pikiran dan pernafasan. Kini, hits juga istilah face yoga atau yoga wajah.

Face yoga boleh dibilang masih terdengar asing di telinga. Namun buat kamu yang ada di Bandung, ternyata cara ini telah diperkenalkan seorang instruktur bernama Novee AL.

Owner dari Face Yoga Lovers, Novee AL menceritakan bahwa istilah yoga wajah tersebut, mungkin banyak yang belum terlalu familiar.

Novee pun awalnya tidak tahu banyak mengenainya. Ia sehari-hari mengajar yoga secara online dan offline.

Namun, terkendala pandemi, ia mencoba memanfaatkan waktu semaksimal mungkin dengan belajar dan akhirnya mengenal metode yoga satu ini.

Baca Juga: Avatar: The Way of Water: Mengejutkan! Kate Winslet Nahan Nafas Dalam Air Untuk Syuting Film Ini

Ia pun memutuskan untuk belajar di Danielle Collins Face Yoga Inggris.

Danielle Collins sendiri merupakan pakar face yoga terkemuka di dunia dan penulis. Bukunya yang berjudul “Danielle Collins’ Face Yoga: Firming facial Exercises & Inspiring Tips to Glow, Inside and Out” menjadi salah satu buku laris.

Novee kini sudah tergabung ke face yoga teacher dari berbagai negara. Bahkan, sudah menjadi anggota dari asosiasi International College of Holistic Medicine.

Manfaat face yoga

Yang menarik, metode face yoga ini memiliki banyak manfaat. Bisa membantu masalah insomnia ataupun stres. Ataupun, untuk masalah kesehatan lain yang terkait kulit wajah ataupun keluhan wajah tidak simetris.

“Salah satu manfaatnya untuk kulit wajah adalah menguatkan otot wajah dan menyamarkan garis-garis halus.

Baca Juga: Sinopsis Suami Pengganti 16 Desember 2022: Dita Puas Ariana Gagal Nikah dan Disebut Pelakor sebagai Karmanya

Selain itu juga mengencangkan kulit wajah agar selalu awet muda. Namun istimewanya, metode ini dilakukan dari luar dan juga dalam, sehingga beauty inside and out,” papar Novee.

Mengenal Face Yoga, Ritual Sehat yang Ampuh Hempaskan Stres hingga Percantik Kulit Wajah
Mengenal Face Yoga, Ritual Sehat yang Ampuh Hempaskan Stres hingga Percantik Kulit Wajah

Selain membuat awet muda, juga melancarkan peredaran darah. Saat peredaran darah lancar, wajah juga menjadi lebih bersinar. Wajah bisa glowing, kenyal dan meningkatkan kolagen.

Kelebihannya, pose face yoga bisa kita lakukan di berbagai waktu. Bisa saat pemakaian skincare ataupun untuk mengisi waktu di mobil saat jalanan macet. Tentunya metodenya harus disesuaikan dengan area-area wajah yang menjadi fokus masalah.

Lalu siapa saja yang bisa melakukannya? Novee menjawab kalau metode ini untuk dewasa dengan usia 20 tahunan, tidak untuk anak-anak.

Kalau tertarik mencobanya, langkah pertama adalah menganalisa dulu wajah.

Kemudian mencari tahu apa yang harus diperbaiki dan ditonjolkan.

Baca Juga: DAEBAK! SM Entertainment Luncurkan Lineup Collab Tim Impian di Album Spesial Winter 2022

Lalu perhatikan pula, saat mau melakukan face yoga, kulit harus dalam keadaan lembab tidak dalam keadaan kering. Kalau kering, bisa mengundang kerutan-kerutan baru.

“Jadi sebelumnya, harus menggunakan face oil, serum atau moisturizer yang memang melembabkan kulit,” ujar Novee.

Dalam satu sesi, bisa memakan waktu sekitar satu jam. Dalam satu jam tersebut, melakukan latihan pernafasan, stretching, massage, accupressure, relaksasi dan afirmasi positif.

Awal mulanya berkecimpung di dunia ini, Novee menjelaskan, “Pada dasarnya saya mencintai dunia kecantikan. Saya telah bergelut di dunia wedding dan MUA. Seiring pertambahan usia, saya pun ingin berbagi ilmu pada perempuan-perempuan lain.”

Novee AL memang memiliki latar belakang di bidang kecantikan sebagai seorang make up artist. Hingga akhirnya tertarik untuk menggeluti bidang face yoga. Tidak jauh dari dunia kecantikan yang menjadi passion-nya.

“Awalnya saya ikut pelatihan guru yoga di Bandung secara online. Ternyata, setelah menjalani, hal itu menyenangkan sehingga saya tertarik mempelajari lebih dalam, termasuk ingin mengetahui mengenai face yoga,” kata Novee.

Baca Juga: Jadwal Sholat Garut dan Sekitarnya Serta Doa Setelah Adzan, Jumat, 16 Desember 2022

Tidak sembarangan, Novee secara serius belajar Face Yoga Experts dari Danielle Collins Inggris, “Saya memandang face yoga ini positif. Selain untuk kecantikan wajah, tapi juga menjadikan diri yang positif. Misalnya saat merasa tidak nyaman, ada latihan healing pernafasan dan melatih cara pandang.”

“Dulu saya pernah mengalami masalah kehidupan. Saya mencoba mandiri dengan kaki sendiri dan menghadapi berbagai masalah yang cukup berat. Bersyukur dengan dukungan berbagai pihak, sehingga bisa lepas dari permasalahan yang mendera,” kenangnya.

Novee memandang salah satu bentuk healing dan hiburan baginya adalah dengan terus belajar. Belajar bisa memperbaiki diri dan meningkatkan value diri.

“Jadi, saya mempelajari ini untuk diri saya sendiri, sebagai salah satu cara untuk menenangkan diri. Agar bisa lebih baik melihat suatu masalah dan menjadikannya sebagai sesuatu yang ringan dan tidak memberatkan,” kisah Novee.

Ia pun berbagi untuk para perempuan yang memiliki cobaan hidup, bisa mencoba menemukan hal yang disukai. Hingga akhirnya bisa meningkatkan kualitas diri masing-masing.

Tentunya passion ini bisa berbeda-beda di setiap orang. Ingin mengetahui lebih lanjut, bisa pantau media sosialnya @novee_faceyogaloversatau @novee_al.***

 

Editor: Dini Budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah