Diwarnai Insiden Kecelakaan, Lewis Hamilton Juarai Balapan F1 GP Tuscan

- 13 September 2020, 22:55 WIB
Lewis Hamilton./Twitter @AFPespanol
Lewis Hamilton./Twitter @AFPespanol /

JURNALGAYA - Lewis Hamilton memenangkan balapan F1 GP Tuscan setelah menjadi yang tercepat, mengalahkan rekan setimnya, Valtteri Bottas Minggu 13 September 2020.

Balapan F1 GP Tuscan berlangsung penuh kejutan di awal balapan. Max Verstappen dan Pierre Gasly mengalami kecelakaan dan gagal melanjutkan balapan tak berapa lama begitu balapan dimulai.

Insiden ini memancing safety car untuk masuk lintasan. Tak lama berselang, sesaat setelah safety car kembali meninggalkan lintasan, kembali terjadi insiden di garis start-finis.

Baca Juga: Presidium KAMI Sebut Penusukan Syekh Ali Jaber Sebagai Bentuk Kriminalisasi Terhadap Ulama

Insiden tabrakan beruntun melibatkan Nicholas Latifi, Kevin Magnussen, Antonio Giovinazzi, dan Carlos Sainz Jr.

Akibat insiden itu, red flag berkibar dan balapan dihentikan sambil menunggu lintasan dibersihkan dari puing-puing kecelakaan.

Valtteri Bottas disinyalir jadi pembalap yang bertanggung jawab atas insiden di dekat garis start-finis tersebut lantaran ia dianggap terlalu lambat menentukan ritme kecepatan mobil selepas safety car keluar.

Ritme lambat Bottas tak diduga oleh pembalap lain yang berada jauh di belakang sehingga tabrakan beruntun terjadi.

Baca Juga: Mahfud MD: Bongkar Jaringan dan Motif Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber!

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x