Zlatan Ibrahimovic Positif Covid-19 Trending Twitter Sejumlah Negara, Netizen Berikan Beragam Doa

- 25 September 2020, 05:16 WIB
Pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 beberapa jam jelang kontra FK Bodo/Glimt di babak kualifikasi ketiga Liga Eropa, Jumat 25 September 2020 dini hari WIB.*
Pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 beberapa jam jelang kontra FK Bodo/Glimt di babak kualifikasi ketiga Liga Eropa, Jumat 25 September 2020 dini hari WIB.* /Sky Sports./

JURNALGAYA - AC Milan terpukul lantaran penyerang andalan mereka, Zlatan Ibrahimovic, dikabarkan terkonfirmasi positif Virus Corona (Covid-19).

Dengan demikian, Zlatan Ibrahimovic harus menjalani masa karantina selama dua pekan ke depan.

Ibra (Zlatan Ibrahimovic) pun dipastikan tidak akan tampil membela Milan di pertandingan kualifikasi ketiga Liga Eropa 2020-2021 menghadapi Bodo/Glimt.

Pertandingan tersebut akan dilangsungkan pada Jumat 25 September 2020 dini hari WIB.

“Zlatan Ibrahimović dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani tes swab kedua menjelang pertandingan malam ini melawan Bodo/Glimt. Klub telah memberi tahu otoritas terkait dan pemain tersebut segera ditempatkan di karantina di rumah. Semua anggota tim dan staf lainnya dinyatakan negatif,” tulis laman resmi AC Milan, Kamis 24 September 2020.

Baca Juga: Tiga Ekspresi Wajah Perempuan Sebagai Tanda Suka kepada Seorang Pria, Hasil Penelitian Psikolog

Absennya Ibra jelas menjadi kehilangan yang besar bagi Milan. Sebab, bomber 38 tahun tersebut adalah ujung tombak serangan Rossoneri.

Dari dua pertandingan resmi yang telah dijalani Milan di musim 2020-2021, Ibra tercatat telah mencetak tiga gol.

Pada pertandingan terakhir, yakni menghadapi Bologna di giornata pertama Liga Italia 2020-2021, penyerang berkebangsaan Swedia itu melesakkan dua gol untuk membuat Milan menang 2-0. Tentunya, bukan hal mudah bagi Milan untuk mencari pengganti yang sepadan.

Baca Juga: Merasa Tertantang, Marc Marquez Beberkan Keanehan di MotoGP 2020

Pada pertandingan melawan Bodo/Glimt dini hari nanti, Milan kemungkinan besar akan memainkan penyerang muda mereka, Lorenzo Colombo, yang masih berusia 18 tahun.

Sebab, Ante Rebic sedang menjalani suspense di kompetisi Eropa sedangkan Rafael Leao masih belum terlalu bugar.

Dalam 24 jam terakhir, bek AC Milan, Leo Duarte, juga dikabarkan positif mengidap Covid-19. Lini pertahanan Rossoneri pun mengalami krisis.

Baca Juga: Pamit dari Barcelona, Luis Suarez Sesenggukan Menangis

Karena saat ini hanya Simon Kjaer dan Matteo Gabbia saja bek tengah Milan yang berada dalam kondisi bugar serta siap dimainkan.

Positifnya Ibrahimovic menjadi trending twitter sejumlah negara, termasuk Indonesia. Beragam doa pun muncul. 

Ada yang mendoakan Ibra cepat pulih dan segera merumput kembali. Ada juga yang memberikan meme-meme unik. 

Lekas pulih Ibra!

Editor: Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x