Berada di Puncak Klasemen MotoGP 2020, Fabio Quartararo Ngaku Kebingungan

- 6 Oktober 2020, 22:45 WIB
Pebalap MotoGP, Fabio Quartararo
Pebalap MotoGP, Fabio Quartararo /instagram.com/motogp

JURNALGAYA - Pembalap Petronas Yamaha Fabio Quartararo berambisi meraih poin sebanyak-banyaknya dimulai dari MotoGP Prancis, Minggu 11 Oktober 2020 mendatang.

Quartararo telah bangkit setelah terpuruk usai menjuarai dua seri awal di MotoGP Spanyol dan MotoGP Andalusia.

Hal itu ditandai dengan keberhasilan menjuarai MotoGP Catalan, 27 September lalu.

Kemenangan itu membawa Quartararo ke puncak klasemen pembalap. Quartararo saat ini unggul delapan poin atas pembalap Suzuki Joan yang mengemas 100 poin.

Quartararo pun antusias menyambut balapan MotoGP Prancis. Quartararo juga senang bisa balapan di sirkuit yang berlangsung di rumah sendiri.

Baca Juga: Desember 2020-Februari 2021 Wilayah Pulau Jawa Bakal Diguyur Hujan Deras

"Sebuah perasaan yang spesial pergi ke sana sebagai pemimpin klasemen. Le Mans trek yang saya suka. Penting buat kami untuk bertarung untuk meraih kemenangan dan mencetak sebanyak mungkin poin," ujarnya seperti dilansir Crash.

"Normalnya ini trek di mana saya bisa balapan dengan baik, saya finis kedelapan di sana tahun lalu, namun ini sirkuit yang cepat dan saya berharap bisa melanjutkan tren bagus saya," lanjut dia.

Baca Juga: Tottenham Hotspur Digadang-gadang Berpotensi Juarai Liga Inggris Musim Ini

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x