Ide Menu Bekal Anak Simpel Bermodal Ekonomis, Keren dalam 15 Menit! Persiapan Masuk Sekolah

5 Januari 2023, 18:36 WIB
Ide Menu Bekal Anak Simpel Bermodal Ekonomis, Keren dalam 15 Menit Selesai! /Arini Arsiani Nadia/Jurnal Gaya/

JURNAL GAYA-Inilah ide menu bekal anak simpel bermodal ekonomis, persiapan sebelum liburan sekolah sebentar lagi usai.

Para Bunda pastinya sudah memutar otak untuk menyiapkan bekal apa yang akan dimasukkan ke dalam lunch box si kecil. Langsung intip ide menu bekal anak simpel bermodal ekonomis yang satu ini.

Apalagi Senin selalu identik dengan hari yang paling sibuk. Menu yang mudah tentunya membuat Bunda bisa menghemat waktu, agar anak-anak tidak sampai terlambat datang ke sekolah.

Berikut ide menu bekal anak simpel bermodal ekonomis yang bisa Bunda coba di rumah untuk perbekalan si kecil.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta, 5 Januari 2023, Kelabui Mama Cynthia! Berkat Niko Starla-Arya Sukses Nge-date!

Siapkan :
1 mangkok nasi putih
2 buah nugget ( merk sesuai selera )
1 Butir telur
2 buah sosis
1 rumput laut bubuk

Cara membuatnya sangat mudah. Pertama, kocok lepas telur yang sudah diberi penyedap rasa. Lalu goreng.

Kemudian, tumis sebentar sosis dengan menggunakan mentega. Goyangkan teflon agar sosis matang sempurna. Jangan lupa juga menggoreng nugget dengan suhu sedang.

Sambil menunggu, siapkan nasi putih dan campurkan dengan rumput laut bubuk. Aduk hingga merata. Kemudian, bentuk nasi yang sudah dicampur tadi menjadi bulatan kecil.

Agar tampilan bekal lebih menarik, belah sosis menjadi dua bagian. Lalu bagian atasnya diiris-iris tanpa memotong (seperti di gambar).

Bentuk telur menyerupai kelopak bunga matahari. Gulung bersama sosis dan rekatkan memakai tusukan bento. Atau bisa juga dengan menggunakan tusukan gigi. Potong nugget menjadi beberapa bagian agar mudah dimakan.

Setelah semua selesai, menu perbekalan siap dimasukkan ke dalam kotak makan. Bunda juga bisa menambahkan tusukan karakter berbagai macam bentuk, untuk meningkatkan selera makan si kecil.

Sebagai pelengkap, bisa ditambahkan saus tomat, puding buah, juga vitamin gummy.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini, Kamis 5 Januari 2023, Tonton Lanjutan Kisah Starla dan Arya di Cinta Setelah Cinta

Bagaimana? Mudah, bukan? Selain terjamin kehigienisannya, tentunya menu bekal simpel dan menarik ini bisa menghindarkan anak-anak dari jajan sembarangan. Selamat mencoba!*

Editor: Dini Budiman

Tags

Terkini

Terpopuler