Pakai Beeswax Wrap Yuk, Pengganti Bungkusan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan

26 September 2020, 08:44 WIB
/Boenkus

JURNAL GAYA - Mengurangis sampah plastik, dimulai dari   gaya hidup sehari - hari. Salah satu aksi ini bisa dijalani dengan memilih bahan beeswax wrap saat akan mengemas atau membungkus makanan.

Beeswax wrap, merupakan bungkusan plastik yang bisa dipakai berulang - ulang dan dicuci dengan air sehabis digunakan.

Untuk satu pak beeswax wrap isi 10, ternyata setara dengan penggunaan 200 bungkus plastik loh. Ramah lingkungan kan?

Baca Juga: Lagi, MV BTS Lampaui 750 Juta Tayangan di YouTube, Kali Ini Giliran Remix MIC Drop

Baca Juga: Sinetron Putri untuk Pangeran Terpilih Jadi Drama Terpopuler Indonesian Television Awards 2020

Meski sudah akrab di Jepang,  Taiwan  dan Australia, di Indonesia  bahan ini terhitung masih baru.

Di Bandung, startup Boenkus by Beeyond yang mulai mengenalkannya dengan tampilan fancy, unik dan kekinian.

Sebagai info, beeswax wrap bisa dimanfaatkan untuk banyak kebutuhan. Sebut saja membungkus sayuran, buah-buahan, roti atau digunakan sebagai penutup mangkuk dan toples.

"Ini awalnya proyek dari mata kuliah Integrated Business Experience SBM ITB, tempat kuliah saya dan teman - teman. Sejak awal kita ingin membuat produk yang eco-friendly," ujar Marketing Boenkus by Beyond, Naya Sastrosatomo kepada JurnalGaya.

Boenkus

Untuk lebih menarik perhatian, mereka pun mulai merancang desain beeswax  dengan berbagai gambar ciamik.

Bahkan ada tim khusus juga yang merancang patterns di beeswax wrap dengan tampilan desain disesuaikan dengan hari besar seperti edisi natal, lebaran, dan women's day.

"Kami juga menggunakan ilustrasi kartun yang dibuat oleh desainer sendiri. Kebetulan di SBM dan pertemanan kita memang banyak yang punya keahlian desain grafis. Untuk pemilihan patterns biasanya kita dari awal sudah membuat konsep." Ucapnya.

Baca Juga: I-LAND Variety Show Ke-2 Terpopuler, IU dan Jisoo BLACKPINK Top Most Buzzworthy Non Drama Cast

Saat ini, Boenkus punya banyak pilihan motif seru. Sebut saja Human Life, Color Brush, Tropical Fruit, Food, dan beberapa yang sempat diproduksi adalah edisi Christmas, Lebaran, Women's day, Animal wildlife serta desain kolaborasi, Chic and darling juga Sagaleh.

"Boenkus ini basisnya di Bandung, karena kami merasa di Bandung kurang di highlight pentingnya penggunaan alternatif dari single used plastic. Nah beeswax ini bisa menjadi alternatif untuk plastic dan cling wrap yang sifatnya natural dan reusable food wrapping. Bahannya campuran beeswax, organic oils, dan organic cotton," katanya.

Menurut Naya, tak cuma ramah lingkungan, beeswax wrap ini juga memiliki kandungan yang bikin buah lebih tahan lebih lama. 

Baca Juga: Terpilih Jadi Aktor Terpopuler Verrell Bramasta Persembahkan untuk Mama dan Papanya

Tak heran, bungkusan kekinian ini digandrungi para ibu muda hingga para antusias di gerakan zero waste.

Tertarikmembeli? Cukup mampir di Instagram @boenkus, Tokopedia, Shopee dan kolaborasi dengan beberapa toko. Harganya cukup terjangkau, cuma Rp 100 ribu per pak dan special edition Rp 120 ribu saja.***

Boenkus



 
Editor: Dini Yustiani

Tags

Terkini

Terpopuler